Kakankemenag Donggala Membuka Sosialisasi SOP Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022
Donggala (Kemenag Sulteng) - Kegiatan Sosialisasi Prosedur Operasional Standar (SOP) Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Donggala, dibuka oleh Kepala Kantor Kemenag Donggala, H. Rusdin, di Aula Madrasah Aliyah Nahdlatul Khairaat Labuan, Senin (14/2-2022)
Dalam sambutannya, H. Rusdin mengatakan dalam rangka menjamin kualitas dan pencapaian standar kompetensi lulusan pada satuan pendidikan Madrasah, maka perlu diselenggarakan ujian akhir jenjang pendidikan dalam bentuk Ujian Madrasah (UM), yang merupakan penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan Madrasah yang bertujuan untuk mengukur pencapaian standar kompetensi lulusan untuk semua mata pelajaran.
Penilaian hasil belajar merupakan salah satu komponen penting dalam penyelenggaraan pendidikan di Madrasah, karena penilaan merupakan suatu proses pengumpulan dan pengolahan data dan informasi untuk mengukur capaian hasil belajar peserta didik terhadap Standar Kompetensi Lulusan yang telah ditetapkan, ujarnya.
Sementara itu di tempat yang sama, H. Kiflin Pajala, mengungkapkan bahwa penilaian hasil belajar di Madrasah meliputi, penilaian harian yang mendukung untuk mengukur capaian kompetensi peserta didik setelah menyelesaikan suatu kompetensi dasar, penilaian akhir semester, penilaian akhir tahun dan Ujian Madrasah dilaksanakan untuk mengukur capaian kompetensi peserta didik pada akhir jenjang pendidikan.
Olehnya itu, dalam rangka standarisasi penyelenggaraan Ujian Madrasah, maka Direktur Jenderal Pendidikan Islam menyusun dan menetapkan Prosudur Operasional Standar penyelenggaraan Ujian Madrasah sebagai panduan bagi pengelola Madrasah dan pemangku kepentingan lainnya dalam penyelenggaraan Ujian Madrasah, tutur Kiflin.
Kegiatan tersebut, dihadiri juga Kepala Seksi Kurikulum Kanwil Kemenag Sulteng, Irawan Hadi, Kepala Seksi Pendidikan Islam Kemenag Donggala, Abidin, para Kepala Madrasah Aliyah Negeri dan Swasta serta Kepala MTs Negeri dan Swasta.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama