Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buol

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buol merupakan instansi vertikal Kementerian Agama Republik Indonesia yang berkedudukan di Kabupaten Buol Provinsi Sulawesi Tengah. Sebagai garda terdepan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Kementerian Agama di daerah, kami berkomitmen untuk menyelenggarakan pelayanan publik yang profesional, transparan, dan akuntabel di bidang keagamaan dan pendidikan keagamaan.
Sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, profil ini disajikan melalui laman PPID sebagai wujud komitmen kami dalam menyediakan informasi yang akurat dan mudah diakses oleh masyarakat luas.
Visi dan Misi
Visi
Kementerian Agama yang profesional dan andal dalam membangun masyarakat yang saleh, moderat, cerdas, dan unggul untuk mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian berdasarkan gotong royong
Misi
- Meningkatkan kualitas kesalehan umat beragama.
- Memperkuat moderasi beragama dan kerukunan umat beragama.
- Meningkatkan layanan keagamaan yang adil, mudah, dan merata.
- Meningkatkan layanan pendidikan yang merata dan bermutu.
- Meningkatkan produktivitas dan daya saing pendidikan.
- Memantapkan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Governance).
Struktur Organisasi

| Alamat |
| Jl. Batalipu No. 24, Kelurahan Leok II, Kecamatan Biau, Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah, 94563. |
| kabbuol@kemenag.go.id |
| Media Sosial |
Instagram : kemenag.buol Facebook : Kementerian Agama Kabupaten Buol |
