Kakankemenag Bangkep Buka Kegiatan Pentas PAI Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Banggai Kepulauan
Bangkep (Kemenag Sulteng) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai Kepulauan (Kakankemenag Bangkep), H. Suardi Kandjai membuka kegiatan Pekan Keterampilan dan Seni (Pentas) PAI Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Banggai Kepulauan yang dilaksanakan di Aula SMKN 1 Tinangkung. Selasa, 25 Juli 2023.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Plt, Kepala Seksi Pendidikan Islam (Kasi Pendis), Ketua Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam (AGPAI), Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai Kepulauan, Kepala-Kepala Sekolah, Guru-guru Pendamping, serta Siswa-siswi Peserta Pentas PAI Tahun 2023.
Kakankemenag dalam sambutannya mengapresiasi terselenggaranya Pentas PAI tingkat Kabupaten Banggai Kepulauan. “Alhamdulillah pada kesempatan yang baik ini, untuk pertama kalinya Pentas PAI kita laksanakan ditingkat Kabupaten, yang tentu saja diprakarsai oleh AGPAI dan Kasi Pendis, tentu ini sebuah kemajuan di Kabupaten Banggai Kepulauan.” Tutur Suardi.
Suardi juga berharap guru PAI yang berada di sekolah memiliki peran strategis dalam mempersiapkan anak didiknya untuk mengikuti cabang-cabang lomba dalam Pentas PAI dimasa yang akan datang.
“Dalam rangka persiapan kita untuk melaksanakan kegiatan Pentas PAI baik tingkat Kabupaten, Provinsi, maupun tingkat Nasional, ada beberapa peran staregis yang harus dimainkan oleh AGPAI itu sendiri, termasuk peran serta Guru Agama Islam yang berada di sekolah.” tuturnya
Kegiatan tersebut diikuti oleh 72 peserta yang terdiri dari tingkat Pendidikan Sekolah Dasar (SD) berjumlah 31 peserta, tingkat SMP 13 peserta, dan tingkat SMA/SMK sebanyak 28 peserta dengan mengusung tema “cerdas, kreatif, inovatif, menuju generasi tangguh dan mandiri”, dan akan berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 25 Juli sampai dengan tanggal 27 Juli 2023. Pentas PAI kali ini akan mempertandikan 6 cabang lomba, yakni cabang musabaqah tilawatil quran, musabaqah hifdzil quran, pidato pendidikan agama islam, cerdas cermat pendidikan agama islam, debat pendidikan agama islam, dan nasyid pendidikan agama islam.
- 1 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi & Materi Pokok Soal SKB CAT BKN CPNS TA 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pascasanggah Calon PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 5 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024