Kemenag Kota Palu Gelar Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Disiplin ASN dan Etika Bermedia Sosial
Ket: Pelaksanaan Upacara Bendera memperingati Hari Kesadaran Nasional di Halaman Kantor Kementerian Agama Kota Palu, Rabu (17/9/2025).
Palu (Kemenag Sulteng) - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu menyelenggarakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional, yang dilaksanakan secara rutin setiap tanggal 17 di setiap bulannya, Rabu, (17/9/2025). Upacara dimulai pukul 07.30 WITA, dilaksanakan di Halaman Kantor Kemenag Kota Palu, dan diikuti dengan khidmat oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Agama Kota Palu.
Kepala Seksi Pendidikan Islam, Irsan, bertindak sebagai Pembina Upacara mewakili Kepala Kantor. Dalam amanatnya, Irsan menyampaikan sejumlah poin penting yang menjadi perhatian utama institusi.
“Kedisiplinan merupakan fondasi utama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mari kita tingkatkan terus integritas dan etos kerja kita,” tegas Irsan, menekankan pentingnya komitmen ASN dalam menjalankan tugas.
Lebih lanjut, Irsan mengingatkan agar madrasah lebih selektif dan teliti dalam proses penerimaan siswa pindahan. Hal ini menyusul adanya kejadian di salah satu madrasah di Palu yang mengalami kendala dalam proses kelulusan siswa akibat ketidaklengkapan administrasi.
Poin penting lainnya adalah himbauan untuk bijak dalam menggunakan media sosial. Irsan secara khusus meminta seluruh ASN tidak mudah menyebarkan informasi yang belum terverifikasi kebenarannya. Ia juga mengajak untuk meluruskan narasi yang tidak tepat terkait pernyataan Menteri Agama beberapa waktu lalu.
“Terkait pidato Bapak Menteri Agama yang sempat dipotong dan disalahartikan, kita harus bijak. Sebagai ASN Kemenag, kita wajib meluruskan dan menjelaskan bahwa maksud beliau adalah untuk kebaikan bersama, bukan seperti yang diduga sebagian kalangan. Gunakan media sosial untuk hal-hal yang positif dan membangun,” pesannya.
Upacara ini merupakan implementasi dari Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022 tentang Penguatan Nilai-Nilai Kebangsaan dan Pancasila. Tujuannya adalah untuk senantiasa mengingatkan dan menumbuhkan rasa nasionalisme, patriotisme, serta menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa di kalangan ASN.
Rangkaian upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih, menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila dan Panca Prasetya KORPRI, amanat Pembina Upacara, serta diakhiri dengan pembacaan doa.
Melalui kegiatan rutin ini, Kemenag Kota Palu berharap dapat terus memperkuat komitmen ASN dalam pengamalan nilai-nilai kebangsaan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik yang prima.





