Suharni Kontributor
19 April 2025 12:19:45 245

Semarak Class Meeting MAN Buol: Ajang Kreativitas dan Sportivitas Siswa Menjelang Penerimaan Rapor

Ket: Pembukaan Kegiatan Class Meeting OSIM MAN Buol yang ditandai dengan Pengguntingan Pita oleh Bapak Kepala Madrasah.


MAN Buol (Kemenag Sulteng) -  Dalam rangka mengisi waktu luang menjelang penerimaan rapor semester ganjil, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Buol menyelenggarakan kegiatan Class Meeting yang resmi dibuka pada Senin, 9 Desember 2024. Acara pembukaan dilakukan oleh Kepala Madrasah, Salman Dj Adjud, yang secara simbolis menggunting pita sebagai tanda dimulainya kegiatan ini.

Ketua panitia, Renyjulita Anggraini, salah seorang pengurus inti Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM), menjelaskan bahwa Class Meeting akan berlangsung selama sembilan hari dengan mempertandingkan enam cabang lomba yang terbagi dalam dua bidang, yakni olahraga dan seni.

“Untuk bidang olahraga, ada tiga cabang yang dipertandingkan, yaitu futsal, voli, dan bulu tangkis. Sementara untuk bidang seni, terdapat lomba pidato Bahasa Indonesia, baca puisi,salawat dan pop solo,” ujar Reni.

Para peserta lomba akan dinilai oleh dewan juri yang berasal dari kalangan guru, terutama untuk cabang seni yang melibatkan guru Bahasa Indonesia sebagai juri utama.

Kegiatan ini sepenuhnya didanai oleh Bantuan Operasional Sekolah (BOS) madrasah, dan pihak panitia telah menyiapkan sejumlah hadiah menarik yang akan dibagikan kepada para pemenang pada acara penutupan nanti.

“Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka di bidang olahraga dan seni, serta mempererat kekompakan di antara mereka,” ungkap Kepala Madrasah.

Acara ini disambut antusias oleh para siswa dan guru MAN Buol. Diharapkan, Class Meeting ini dapat menjadi pengalaman yang menyenangkan sekaligus bermanfaat bagi seluruh peserta. (SH-MANBuol)

Tags: Silaturahmi


HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex