
Kakankemenag Morowali Utara Melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan Kepala KUA

Ket: Proses Pelantikan Kepala KUA
Morowali Utara (Kemenag Sulteng),-Kepala Kantor Kementerian Agama(Kakankemenag) Kabupaten Morowali Utara, Dr.H.Abd Mun'im, M.H.I, melantik dan mengambil sumpah jabatan dua Kepala Kantor Urusan Agama di Lingkungan Kemenag Morowali Utara bertempat di aula PELHUT Kemenag Morowali Utara, Senin(04/03/2024).
Adapun Pejabat Fungsional yang diberi tugas tambahan sebagai Kepala KUA yang di lantik yakni, Bahri, S.HI. sebagai Penghulu Ahli Muda dengan tugas tambahan Kepala KUA Kecamatan Mori Atas di lingkungan Kantor Kementerian Agama Morowali Utara diambil sumpahnya dan dilantik sebagai Penghulu Ahli Muda diberikan tugas tambahan Sebagai Kepala KUA Kecamatan Soyo Jaya di lingkungan Kantor Kementerian Agama Morowali Utara, dan Sumarto Silangkap S.HI. sebagai Penghulu Ahli Muda dengan tugas tambahan Kepala KUA Kecamatan Bahodipi dilingkungan Kantor Kementerian Agama Morowali Utara diambil sumpahnya dan dilantik sebagai Penghulu Ahli Muda diberikan tugas tambahan Sebagai Kepala KUA Kecamatan Mori Atas di lingkungan kantor Kementerian Agama Morowali Utara.
Dalam arahannya Mun’im mengungkapkan promosi dan mutasi merupakan suatu hal yang biasa di organisasi manapun, demi kepentingan organisasi. Sebagai penyegaran, Ini merupakan hal yang lumrah dan sesuai dengan regulasi yang mengaturnya. Olehnya itu, jabatan adalah sebuah amanah yang harus disyukuri yang akan dimintai pertanggungjawaban atas amanah yang diberikan kepada kita di hadapan Allah SWT.
Dijelaskannya KUA memiliki tugas multi fungsi baik dalam masalah Nikah maupun pembinaan, KUA Responsif terhadap permasalahan yang terjadi di tempat tugas masing-masing, mampu menciptakan suasana sejuk di tengah-tengah masyarakat.
“Selamat bertugas dan selamat bekerja sebagai pejabat Kepala KUA Kementerian Agama Kabupaten Morowali Utara. saya berharap pejabat yang sudah dilantik untuk melaksanakan tugas dengan baik" tandasnya.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H