Tutup KSM Sigi 2022, Kemenag Sigi Gandeng BSI Pacu Prestasi KSM
Sigi (Kemenag Sulteng) - Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Sigi telah berakhir. KSM yang berlangsung sejak dari tahapan simulasi tanggal 8 - 10 Agustus dan dilanjutkan dengan pelaksanaan lomba tanggal 13-15 Agustus 2022 ini diikuti sebanyak 230 siswa untuk semua jenjang, mulai dari Madrasah Aliyah (MA), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga Madrasah Ibtidaiyah (MI) terlaksana dengan baik dan lancar.
Angka partisipasi peserta KSM Sigi tahun ini meningkat 87% dan pelaksanaannya dibagi dalam 5 (lima) zona yaitu untuk jenjang MA ada 2 (dua) zona, yaitu di MA Alkhairaat Biromaru dan MA Alkhairaat Dolo, Untuk Mts 2 (dua) zona di Mts. Alkhairaat Soulowe dan Mts. Alkhairaat Biromaru, sementara untuk jenjang MI 1 (satu) zona di MI. Alkhairaat Kotarindau.
Pada KSM tahun ini, Kemenag Sigi melaksanakan secara mandiri dan bekerja sama dengan Bank Syariah Indonesia Cabang Basuki Rahmat, kata Ketua Panitia KSM Kabupaten Sigi Dahlan Kandupi dalam laporannya pada penutupan KSM tingkat Kabupaten Sigi tahun 2022 di aula PLHUT Kankemenag Sigi, Sabtu (20/8/2022).
Pada kesempatan yang sama, Kasi Pendis Azhar sangat bersyukur atas penyelenggaraan KSM tahun ini dapat terlaksana lancar tanpa ada hambatan dan peserta yang mengikuti KSM ini cukup banyak. "Ini artinya semangat para Kamad dan guru pendamping sangat besar, ingin Madrasahnya berprestasi dan mandiri. Perlu Bapak Ibu ketahui, Madrasah saat ini citranya sudah berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang mana para orang tua dahulu memasukkan anak - anaknya karna sebuah pelarian dari sekolah Negeri tapi sekarang Madrasah adalah sebuah pilihan utama," tandas Azhar.
Lebih lanjut Azhar mengatakan saat ini Madrasah terus berkembang mengikuti perkembangan zaman, yang dulunya hanya mengajarkan akhlak dan pelajaran Agama tapi saat ini juga telah mampu menciptakan generasi yang berilmu pengetahuan dan teknologi. Bahkan ada Madrasah di Sulawesi Tengah yang telah mengikuti lomba Robotik tingkat Nasional dan Internasional.
"Saya mengucapkan selamat pada anak-anakku yang juara, terus berprestasi sampai tingkat Nasional nantinya, saya mengajak mari kita bangun kebersamaan, koordinasi, dan kerjasama diantara kita untuk membangun SDM di Madarasah, jika hal ini bisa terbangun dengan baik maka Madrasah di Kabupaten Sigi juga bisa mengukir prestasi dibidang Sains nantinya, insyaallah saya yakin ketika kebersamaan kita jalin dengan baik maka prestasi akan dapat kita raih," tegas Azhar.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan hasil lomba KSM sekaligus penyerahan piala, piagam dan bonus kepada peserta juara I, II dan III yang dimulai berurutan dari jenjang MI - MA diserahkan oleh Ketua Panitia kegiatan KSM Dahlan Kandupi, Kasi Pendis Azhar, Ketua Pokjawas Sugiono, Kepala Cabang BSI Jusri dan Plh. Kakankemenag Yahya Landua.
Untuk lebih lengkap hasil pemenang KSM tingkat Kabupaten bisa dilihat melalui alamat link ini: https://ksm.kemenag.go.id/web/pengumuman
Kepala Cabang Bank Syariah Indonesia Jusri, usai penyerahan hadiah mengatakan, tertarik d KSM, karena sejalan dengan BSI yang berkomitmen turut membantu mensukseskan program pembangunan pendidikan di daerah," ujarnya.
"Semoga antara kemenag Sigi dan BSI dapat terus bekerja sama, dan insya Allah BSI akan mensupport setiap kegiatan yang dilakukan oleh Kemenag Sigi," pungkasnya.
Acara ditutup oleh Plh. Kakankemenag Yahya Landua selaku penanggung jawab Komite KSM tingkat Kabupaten Sigi. Yahya mengapresiasi terlaksananya KSM dengan lancar dan berharap agar para Kamad dan guru pembimbing agar tidak cepat puas dengan hasilnya, agar terus bekerja memaksimalkan para peserta berlomba di tingkat Provinsi September mendatang, sehingga dapat lolos ke tingkat Nasional.
"Tahun lalu kita tidak lolos ketingkat Nasional, saya sangat mengharapkan agar tahun ini kita dapat berbicara ditingkat Nasional nanti untuk semua jenjang pendidikan baik jenjang MI, Mts dan MA harus ada semua wakil dari Kabupaten Sigi," harapnya sekaligus menutup secara resmi kegiatan KSM tingkat Kabupaten Sigi tahun 2022.
- 1 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi & Materi Pokok Soal SKB CAT BKN CPNS TA 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pascasanggah Calon PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 5 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024