
Kepala MAS Alkhairaat Pusat Palu Melepas Kontingen Kejuaraan Futsal dan Taekwondo

Ket:
Palu (MAS Alkhairaat Pusat Palu) – “Jaga shalat 5 waktu, jaga kesehatan, dan jaga nama baik madrasah.” untaian kalimat tersebut terucap dari lisan Kapala MAS Alkhairaat Pusat, Moh Farhan sebagai nasihat kepada peserta didik saat melepas kontingen MA Alkhairaat Pusat Palu dalam mengikuti dua ajang kompetisi antar peserta didik (16/10/2023).
Kedua ajang kompetensi tersebut yaitu Event Open Tournament Futsal Dansat Brimob Cup di Tolitoli dan Taekwondo Open Tournament Poltek Cup 2023 di Makassar.
Pada ajang Event Open Tournament Futsal Dansat Brimob Cup, MAS Alkhairaat Pusat Palu menurunkan satu tim terdiri dari 11 orang peserta didik yaitu Mo. Andika Setiawan, Anugrah Adi Negara, Maftuh Ibrahim, Moh. Abid Raiyan, Aditya Saputra, Moh. Zaky, Muh. Alzy Fahrezy, Moh. Insyar Dwi, Husen Alaydrus, Moh. Al Zhidan, Muhammadd Hasyir. Kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 20 Oktober 2023 di Asrama Brimob Tolitoli. Para pemain didampingi oleh Guru Pembina yaitu Yasin Bata dan Moh. Sakti.
Sementara itu, dua peserta didik MAS Alkhairaat Pusat Palu lainnya akan mengikuti pertandingan pada ajang kompetensi Taekwondo Open Tournament Poltek Cup 2023. Mereka adalah Nazwa Ayudya dan Zulaiqa Nurul Afia. Kegiatan ini akan berlangsung pada 20 s.d 22 Oktober 2023. Kedua peserta didik ini didampingi oleh Guru Olahraga dan Pelatih Taekwondo T-Fly, Wahyu Saputra.
Pada kesempatan tersebut, Moh. Farhan menyampaikan bahwa pihak madrasah akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk mengembangkan minat dan bakat peserta didik baik dalam kegiatan kokurikuler maupun ekstrakurikuler.
Sementara itu, Wakamad Kesiswaan, Yasin Bata meminta kepada seluruh peserta didik yang tergabung dalam kontingen untuk terus menjaga nama baik madrasah dan selalu kompak dalam setiap kegiatan yang diikuti. Ia pun berpesan agar selalu berkomunikasi dengan guru pembina jika mendapatkan kendala selama kegiatan berlangsung.
Turut hadir dalam acara pelepasan kontingen tersebut yaitu Wakil Kepala Madrasah Bunga Singkerru, Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaaan, Yasin Bata, Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana, Miftahuljannah, Wakil Kepala Madrasah Bidang Humas, Jamaluddin, dan Guru-guru MAS Alkhairaat Pusat Palu.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H