
Penyaluran Dana Siswa Peserta Didik MAN Tolitoli Oleh Bank PT.MANDIRI

Ket:
Tolitoli (MAN Tolitoli), Sejumlah peserta didik MAN Tolitoli mendapatkan dana bantuan Sosial Program Indonesia Pintar (PIP) dari Direktorat Jenderal pendidikan Islam Kementerian Agama melalui Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan kepeserta didikan (KSKK) Madrasah. Nuraini sebagai pelaksana tekhnis PIP MAN Tolitoli, melaksanakan kegiatan tersebut bertempat di PTSP. Jumat, 7/10/2022.
Dalam hal ini Bank Mandiri sebagai bank yang ditunjuk oleh pemerintah untuk menyalurkan dana PIP tersebut, melakukan registrasi peserta didik MAN penerima dana bantuan.
Pelaksana tekhnis PIP MAN, Nuraini mengatakan bantuan sosial PIP ini tahap dua, bantuan sosial PIP tahun anggaran 2022 untuk peserta didik MAN berupa uang yang diserahkan secara non tunai oleh Bank Mandiri melalui rekening penerima sesuai dengan ketentuan perundang-undangan dan penerima bantuan akan mendapatkan buku tabungan simpanan pelajar (Simpel) dan kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dari bank penyalur "ujarnya.
Sementara itu, Kepala TU MAN Arwin Datuamas mengatakan karena dana bantuan ini bersifat satu kali dalam setahun, maka kepada semua peserta didik penerima dana bantuan PIP ini agar memanfaatkannya dengan baik untuk kepentingan sekolah. "Diharapkan semua dana bantuan tersebut bisa disalurkan dengan segera kepada seluruh penerima, harapnya.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H