
MTsN 2 Tolitoli Meriahkan Jalan Santai Kerukunan Dalam Rangka HAB Kemenag RI ke-76

Ket:
Tolitoli ( MTsN 2 Tolitoli )- Bertempat di taman kota mohammad Bantilan seluruh keluarga besar MTsN 2 Tolitoli ikut memriahkan jalan santai kerukunan dalam rangka HAB Kementerian Agama ke 76 tahun 2022. Sabtu, 08/01/22
Kegiatan jalan santai kerukunan ini di buka oleh Sekretaris Daerah Kab. Tolitoli Moh Asrul Bantilan, dalam sambutannya menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada Kementerian Agama Kab. Tolitoli yang sudah melaksanakan kegiatan ini, dan berharap sinergitas Pemda dan Kementerian Agama dalam membangun kerukunan di daerah ini dapat terus di tingkatkan. ungkapanya
Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tolitoli Muchlis mengatakan jalan santai kerukunan tahun ini panitia menyiapkan kurang lebih 700 paket hadia dengan 13 ribu lebih kupon jalan santai. Hadir pada kegiatan jalan santai ini Forkopinda, SKPD, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, warga kab. Tolitoli, KUA, Madrasah dan seluruh keluarga besar MTsN 2 Tolitoli.
Pasukan jalan santai MTsN 2 Tolitoli dengan kostum biru navi ini, terdiri dari para Tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan siswa/i, melintasi jarak tempuh sejauh + 1, 9 kilo meter mulai dari titik start di lapangan gaukan Bantilan dan finish kembali ke lapangan gaukan Bantilan. Adapun jalan santai menyediakan berbagai macam hadiah utama, diantaranya lemari es, sepeda, mesin cuci, kompor gas, kipas angin, dan berbagai doorprize lainnya.
Penulis : Ramlawati
- 1 SE Sekretaris Jenderal Nomor SE.12 Tahun 2025 tentang Efisiensi Anggaran Kementerian Agama Tahun 2025 dan Efektivitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Kementerian Agama
- 2 Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 244 Tahun 2025 tentang Program Prioritas Menteri Agama Tahun 2025-2029
- 3 SE Sekjen Nomor 182 Tahun 2025 tentang Gerakan Penanaman Satu Juta Pohon Matoa
- 4 SE Sekjen 8 Tahun 2025 tentang Kerja Pegawai Kementerian Agama
- 5 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPPK bagi Pelamar Tenaga Non ASN Tahap II TA 2024