Sebanyak 120 Siswa MTsN 2 Tolitoli Ikuti Ujian Madrasah
(MTsN 2 Tolitoli) - Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Kemenag Tolitoli, Lasinrang Dg. Matara, didampingi kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Tolitoli Muhammad A.Y Rumi, membuka Pelaksanaan Ujian Madrasah(UM) Tahun Pelajaran 2020/2021 Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Tolitoli. Senin, 22 Maret 2021.
Dalam Sambutannya Kasi Penmad, mengimbau kepada seluruh peserta ujian kirannya tetap menjaga kesehatan agar dapat mengikuti ujian dengan baik dan lancar, serta wajib memakai masker menjaga protokol kesehatan sesuai dengan tatatertib peserta UM.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengucapkan permohonan maaf bila ada salah-salah kata baik disengaja maupun tidak disengaja. Karena mulai 1 April 2021 akan memasuki purna bakti sebagai ASN Kemenag RI.
Ketua Panitia Pelaksan Ujian Madrasah, Sutrisno, mengatakan pada UM Tahun Pelajaran 2020/2021 di ikuti 120 siswa yakni laki-laki sebanyak 66 orang dan Perempuan 54 Orang.
Pelaksanaan Ujian tersebut dibagi delapan ruangan dan waktu pelaksanaan mulai tanggal 22 Maret s/d 29 Maret 2021. Yang dilaksanakan secara Luring dan Daring.
Sebelum pelaksanaan ujian dimulai, para peserta melaksanakan upacara diikuti oleh Peserta Ujian, Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan MTsN 2 Tolitoli.
(Mustakim)
- 1 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 3 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 4 Logo Hari Guru 2024
- 5 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M