Pelepasan Jemaah Haji Kabupaten Sigi
Sigi(Kemenag Sulteng),-Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi Nuim Hayat mewakili Bupati Sigi yang juga masuk dalam rombongan haji Kabupaten Sigi Tahun 2024 melepas secara resmi jemaah haji Sigi yang bertempat di Gedung Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PLHUT), Rabu (22/5/2024).
Pelepasan dihadiri oleh Wakil Kapolres Sigi, Perwira Penghubung Dandim, , Asisten 1, DR.Syekh Syaraf Ali Othman, Kabag Kesra, Direktur RS. Torabelo, Kepala KUA Se Kabupaten Sigi, Pendamping Haji, Pembimbing dan para Jemaah Haji Kabupaten Sigi.
Pada kesempatan tersebut Sekretaris Daerah menyampaikan, agar mendapatkan rahmat dan title haji yang mabrur dibutuhkan persiapan yang sebaik-baiknya. Kepada jemaah haji agar mengikuti aturan yang telah di tetapkan agar tidak terjadi hal yang tidak dinginkan baik saat berada di Indonesia maupun di Luar Negeri.
Sekretaris Daerah juga mengimbau kepada bapak dan ibu Jemaah Haji Kabupaten Sigi untuk dapat menjaga kesehatan sebelum keberangkatan maupun pada saat pelaksanaan dan kembali ke Tanah Air nantinya. Sehingga dapat mengikuti rangkaian pelaksanaan ibadah haji di tanah suci dengan khusu.
Sekretaris Daerah pun memberikan pesan kepada seluruh jemaah haji, untuk selalu menjaga kondisi kesehatan pada saat menunaikan ibadah haji di tanah suci. Karena ibadah haji merupakan salah satu ibadah yang membutuhkan kondisi fisik yang prima.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sigi H.Lutfi Yunus melaporkan, Jemaah haji Kabupaten Sigi terdiri dari 2 Kloter yaitu Kloter 12 dan Kloter 13, jemaah haji akan di berangkatkan pada Tanggal 28 dan 30 Mei 2024.
Kloter 12 sebanyak 23 Jemaah, dan Kloter 13 sebanyak 86 Jemaah,
"Jumlah jemaah Haji sigi 109 Jemaah, umur 21 sampai 50 tahun berjumlah 44 orang, 51 sampai 65 tahun berjumlah 54 orang, 67 sampai 84 tahun berjumlah 11 orang,
Sementara Jumlah jemaah laki-laki berjumlah 41 orang, Perempuan 68 orang
Kemudian jemaah yang termudah atas Nur Syifa umur 21 Tahun, dan paling tertua ibu Katenni Latellana Lapole umur 84 tahun,
Data jemaah Haji berdasarkan pendidikan, Sekolah Dasar (SD) 39 orang, Sekolah Menengah Pertama (SMP) 8 orang, Sekolah Menengah Atas (SMA) 27 orang , S1 25 orang, S2 8 orang, S3 2 orang.
Data jemaah haji berdasarkan pekerjaan, Pegawai Negeri Sipil 31 orang, TNI/POLRI 1 orang, Petani dan Nelayan 14 orang, Ibu Rumah Tangga 32 orang , Pelajar dan Mahasiswa 6 orang, Pensiunan 3 orang , Pegawai Swasta 13 orang, Pedagang 8 orang, BUMN 1 orang.
Data jemaah haji berdasarkan kecamatan,
Kecamatan Dolo 21 orang
Kecamatan Dolo Barat 5 orang
Kecamatan Dolo Selatan 1 orang
Kecamatan Biromaru 36 orang
Kecamatan Gumbasa 11 orang
Kecamatan Kulawi Selatan 3 orang
Kecamatan Lindu 2 orang
Kecamatan Marawola 12 orang
Kecamatan Nokilolaki 3 orang
Kecamatan Palolo 8 orang
Kecamatan Tanambulava 3 orang.
diakhir laporannya kepala kantor kementerian agama menyampaikan pesan kepada seluruh jemaah haji,
“Jaga kesehatan mulai dari sekarang, meniatkan hati untuk melaksanakan Ibadah haji dengan Niat tulus, Ikhlas untuk memenuhi panggilan Allah SWT.”
Semoga Jemaah Haji Kabupaten Sigi Selalu dalam lindungan Allah SWT di mudahkan dalam perjalanan, dan mendapatkan predikat haji yang Mabrur.
- 1 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 3 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 4 Logo Hari Guru 2024
- 5 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M