- Kontributor
3 Juli 2020 0:0:0 670

Pembangunan Gedung Balai Nikah Dan Manasik Haji Kec. Lore Utara Dimulai

Ket: Kakan Kemenag Poso, H. Makmur Muh. Arief Melakukan Peletakan Pertama Pembangunan Kantor Balai Nikah dan Manasik Haji Kec. Lore Utara


Poso (Kemenag Sulteng) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Poso, Drs. H. Makmur Muh. Arief bersama unsur Tripika Kec. Lore Utara melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung baru kantor Balai Nikah dan Manasik Haji, bertempat di Desa Alitupu, Kec. Lore Utara, Kamis, (02/07/2020).

Peletakan batu pertama tersebut dihadiri oleh Kasi Bimas Islam, H. Wawa Suryatna, Kasi Pendis, Azhar, S. Ag, Kasi Bimas Kristen, Martinus Bonggili, M.Th, tokoh masyarakat, tokoh agama, Kontraktor, konsultan pengawas, pengawas lapangan, pelaksana lapangan dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutnnya sebelum peletakan batu pertama, H. Makmur Muh. Arief mengatakan bahwa Kementerian Agama ingin merubah wajah dan peforma menjadi wajah baru dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, salah satunya yaitu melalui kantor KUA.

“Kita ingin merubah wajah KUA menjadi lebih baik, karena KUA merupakan ujung tombak Kementerian Agama, baik tidaknya itu sangat tergantung dari pada KUA yang langsung bersentuhan dengan masyarakat,” ujar Kakankemenag.

Kakankemenag juga mengatakan bahwa KUA bukan saja tempat pendaftaran dan pelaksanan nikah.

“Lebih dari itu, KUA juga berfungsi sebagai tempat bimbingan manasik haji, tempat bimbingan nikah dan sekaligus tempat mencari berbagai solusi terhadap persoalan keumatan”, sebut Kakankemenag.

“Kita juga harus berupaya membangun sinegritas antara Kemenag dan Pemerintah, baik di Pemerintah pusat sampai ke tingkat Kecamatan dalam membangun KUA dan madrasah,” tambahnya.

Selain itu, H. Makmur juga mengatakan gedung yang dibangun ini harus memenuhi kaidah-kaidah sarana pelayanan umat sehingga membuat nyaman bagi penerima layanan yaitu umat atau masyarakat sekitar.

Beliau juga berharap pembangunan gedung baru KUA Kecamatan Lore Utara ini dapat di selesaikan tepat waktu, karena itu menjadi salh satu indikator keberhasilan. Dan kedepannya pelayanan KUA Kec. Lore Utara dan KUA lainnya dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Camat Lore Utara, Yanson Tokare mengapresiasi dan berterima kasih kepada Kakankemenag Poso yang telah memberikan perhatian dan kepedulian terhadap pelayanan masyarakat di Kecamatan yang dipimpinnya tersebut.

“Pemerintah Kecamatan siap membantu dan menjaga gedung KUA ini, apalagi pelayanan KUA ini langsung bersentuhan dengan masyarakat. Puji syukur hari ini kita sama-sama menyaksikan peletakan batu pertamadan akan memiliki gedung baru KUA di Kecamatan Lore Utara dalam rangka pelayanan lebih baik kepada masyarakat.

Terima kasih Bapak Kakan Kemenag Poso atas segala kepeduliannya kepada kami dan masyarakat Lore Utara,” ucapnya.

Kantor Balai Nikah dan Manasik Haji yang dibangun tersebut bersumber dari dana Surat Berharga Syariah Negara ( SBSN ).

 

Tags: -

Editor: Lilis Basira
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex