Sebanyak 262 Siswa MTsN 2 Tolitoli Mengikuti Ujian Semester Genap Tahun Pelajaran 2020/2021
(MTsN 2 Tolitoli)- Kepala MTsN 2 Tolitoli Muhammad A.Y Rumi, membuka pelaksanaan semester genap Tahun Pelajaran 2020/2021. Dalam sambutannya menyampaikan bahwa tahun ini pelaksanaan ujian di laksanakan secara Luring dan Daring. Senin, 24 Mei 2021.
"Saya harapkan peserta didik yang mengikuti ujian agar tetap menjaga kesehatan, sehingga dapat mengikuti ujian semester sampai selesai dan mendapatkan nilai yang baik, dengan tetap menjaga protokol kesahatan" harapnya.
Sementara itu, ketua panitia pelaksana ujian semester genap TP. 2020/2021, Frida Afriyanti ditempat yang terpisah dikonfirmasi, jumlah peserta didik yang mengikuti ujian sebanyak 262 peserta didik yang di bagi dalam 14 ruang dengan jumlah peserta didik 15 orang per ruangan dan di laksakan dalam dua sesi.
Pelaksanaan ujian semester genap TP. 2020/2021 pada MTsN 2 Tolitoli berlangsung dari tanggal 24 Mei 2021 s/d juni 2021. (Mustakim)
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama