
Ponpes Ulumuddin Boyantongo Gelar PerKampungan Al-Quran

Ket:
Parigi (Kemenag Sulteng) - Pondok Pesantren Ulumuddin Boyantongo menggelar kegiatan Pondok Ramadhan, yang di mulai pada hari ketiga Ramadan, 25 Maret 2023.
Kepala Madrasah Tsanawiyah Ulumuddin Boyantongo Nurmin Antu menyampaikan kegiatan ini merupakan agenda rutin di setiap tahun yang dilaksanakan oleh madrasah yang ada di lingkungan pondok pesantren Ulumuddin Boyantongo, dengan melibatkan semua stecholder yang ada di dalamnya.
Nurmin Antu memaparkan kegiatan pondok Ramadhan mempunyai program pada 10 hari pertama puasa yakni menyelenggarakan perkampungan AlQur'an dan pada 10 hari kedua puasa dengan perkampungan bahasa Arab.
Pondok Ramadhan ini mempunyai tujuan:
1. Agar santri benar-benar paham ilmu Al-Qur'an yang setiap hari di baca, bukan cuman sekedar lancar membaca, tapi juga faseh dalam pengucapan serta pembiasaan santri berbahasa Arab dalam kesehariannya.
2. Agar menciptakan kekompakan di antara santri dan santriwati (team solid) terhadap kelompoknya masing-masing.
Sementara itu Ketua Panitia Irwandi menjelaskan materi-materi pada Pondok Ramadhan akan di bawakan oleh para ustadz dan azatizah penghafal Quran yang ada di pondok pesantren Ulumuddin.
Dengan Jadwal pada setiap harinya mulai dari 07.30 WITA Salat Dhuha lanjut dengan kegiatan one day one juz untuk santri yang sudah lancar dan kelompok binozor untuk santri yang belum mahir membaca seperti tingkat Madrasah Ibtidaiyah.
Pelaksanaan kegiatan ini di mulai dari tgl 25 Maret s.d. 13 April 2023, yang diikuti santri dari Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah yang ada di lingkungan Ponpes Ulumuddin Boyantongo.(NA/Ahdal)
- 1 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode Juli Tahun 2025
- 2 Jadwal, Naskah Khutbah, dan Doa Wukuf di Arafah 1446 H
- 3 Rekomendasi Pengangkatan Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Hasil Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain Tahun 2025
- 4 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) PPPK bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Kementerian Agama Tahun 2024
- 5 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Tambahan PPPK Tahap II Kementerian Agama Formasi Tahun 2024