
Seksi Bimais Kemenag Tolitoli Gelar Bimwin Pranikah

Ket:
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam melaksanakan kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Pra Nikah dan calon pengantin (Catin) yang bertempat di Aula Kecamatan Galang, Sabtu (3/4/21).
Kegiatan ini dibuka oleh Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Moh. Dong. Dalam sambutannya Moh. Dong mengatakan bahwa sebuah rumah tangga, Suami dan istri perlu memahami satu sama lainnya guna terciptanya kehidupan rumah tangga yang bahagia dalam keluarga.
“Dalam sebuah rumah tangga harus saling menghargai dan pengertian antara suami dan istri, saling memahami karakter masig-masing pasangan tidak mudah mencurigai pasangan dan yang terpenting adalah bagaimana membangun kepercayaan, kesetian dan keharmonisan dalam mkehidupan rumah tangga menuju keluarga sakinah, mawaddah dan warahmah ”, ungkapnya.
Moh. Dong berharap melalui kegiatan Bimbingan Perwakinan Pra Nikah bagi calon pengantin bisa menjadi bekal bagi remaja pria dan wanita yang akan menikah.
Menurutnya Bimwin pranikah ini merupakan salah satu ikhtiar yang dilaksanakan oleh Kantor Kemenag Tolitoli dalam memberikan edukasi dan penguatan pemahaman kepada calon pengantin termasuk didalamnya upaya meminimalisir dan mencegah maraknya perceraian dan nikah usia dini.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Husni Mubarak, Kepala KUA Kecamatan Galang Harisman serta pelaksana Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kemenag Tolitoli.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H