
DWP Kemenag Parimo Peduli Guru Ngaji

Ket:
Parigi (Kemenag Sulteng) - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1441H, pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kemenag Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) membagikan paket Sembako kepada sejumlah guru mengaji Taman Pengajian Al-Ikhlas Kemenag Parimo, Sabtu 16 Mei 2020.
Paket Sembako tersebut, diserahkan di kediaman masing-masing guru mengaji, oleh Sekretaris DWP Kemenag Kab. Parimo, Umi Masrurah.
Menurut Umi, penyerahan paket sembako ini adalah bentuk kepedulian sosial kepada mereka yang terdampak, atas diberlakukannya social distancing dan stay at home di masa pandemic Covid-19, tiga bulan yang lalu.
“Tentunya para guru mengaji ini sangat merasakan dampaknya”, kata Umi. Sehingga, atas inisiatif dan kesepakatan pengurus DWP Kemenag Parimo, dilakukan aksi sosial dengan tema “DWP Kemenag Peduli Guru Ngaji”, sambungnya.
Umi berharap paket Sembako tersebut dapat meringankan beban ekonomi para guru ngaji menjelang Hari Raya Idul Fitri ini. (Ahdal/Bgs)
Editor: Lilis
- 1 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 2 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 4 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 5 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya