- Kontributor
23 September 2021 0:0:0 160

Pelaksana Tugas Kakanwil Kemenag Sulteng Pimpin Rapat Evaluasi Dan Realisasi Anggaran

Ket:


Palu(Kemenag Sulteng)- Pelaksana Tugas(Plt) Kakanwil Kemenag Sulteng H.Muchlis didampingi Kabag Tata Usaha H.Ma'sum, pimpin rapat evaluasi realisasi anggaran tahun 2021 di Aula Kanwil Kemenag Sulteng, (23/9).

Terkait serapan anggaran, Muchlis mengatakan agar tidak menumpuk kegiatan di akhir tahun. Pada bulan November itu pembenahan, dan kegiatan kegiatan rutin diselesaikan pada November sampai Desember.

"Kegiatan jangan kita porsir di November, kecuali misalnya pekerjaan fisik yang memang jadwalnya sampai November, Sehingga apa yang kita harapkan sesuai rencana dan memiliki hasil yang lebih baik,"jelasnya. 

"Kita perlu cek ulang, kegiatan apa yang belum direalisasikan. Kalau bisa targetnya serapan anggaran lebih besar ditahun ini" harap Muchlis.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Kakanwil juga menyampaikan agar setiap kegiatan yang dilaksanakan segera dipublikasikan di website dan media sosial dalam rangka memberikan informasi dan edukasi sehingga masyarakat mengetahui apa yang dilakukan Kementerian Agama.

Rapat ini dihadiri oleh Kepala Bidang, Pembimas dan Pengelola Kanwil Kemenag Sulteng.

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex