- Kontributor
7 Februari 2023 0:0:0 85

Kakankemena Morut dan Jajarannya Ikuti Rakernas Kemenag 2023

Ket:


                 Morut(Kemenag Sulteng),  Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali Utara beserta jajarannya mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama Tahun 2023 secara online melalui aplikasi zoom. Selain pejabat struktural, Rakernas juga diikuti oleh para Kepala KUA, Pokjaluh dan Pokjawas di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali Utara. Rakernas tersebut berlangsung selama dua hari, 4-5 Januari 2023.

                   Ada sembilan strategis kebijakan program outlook yang direkomendasikan dalam rakernas tersebut. Sembilan kebijakan itu meliputi Akselerasi Moderasi Beragama dalam menangkal Potensi Politik Identitas, Advokasi Perizinan Rumah Ibadah dan Penguatan Sistem Peringatan Dini Konflik Keagamaan, Peningkatan Kompetensi dan Kesejahteraan Penyuluh Agama dan Percepatan Sertifikasi Halal.

                   Kemudian, Memperluas Kepuasan Layanan Penyelenggaraan Haji, Inovasi dan Optimalisasi Sertifikasi Tanah Wakaf dan Pengawasan Dana Sosial, Peningkatan Profesionalisme ASN Kemenag, Akselerasi Regulasi Layanan Keagamaan serta Transformasi Kelembagaan Pendidikan Agama dan Keagamaan, Alih Status dan Kemandirian Lembaga Pendidikan Agama dan Keagamaan.

                   Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali Utara, Abdul Mun’im menyampaikan rasa terima kasih dan rasa syukur atas ilmu dan informasi yang telah diberikan selama kegiatan Rakernas. Kankemenag Morowali Utara berjanji akan menuangkan hasil rakernas itu dalam program Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali Utara serta akan dijadikan sebagai pedoman dalam menyusun program. “Semoga Pak Menteri Agama sehat selalu, sukses selalu, dan semoga doa-doa kita diijabah oleh Allah SWT”

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex