Kakankemenag Serahkan 1 unit Motor Bantuan Bupati Tolitoli Kepada Kepala KUA Kecamatan Baolan
Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Moh. Taslim menyerahkan satu unit kendaraan roda dua kepada Kepala KUA Kecamatan Baolan Falatehan yang disaksikan Kasi Bimas Islam Jumade bertempat di Kantor Kemenag Tolitoli, Rabu (4/1/23).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli pada saat menyerahkan kendaraan tersebut menyampaikan bahwa kendaraan roda dua ini merupakan bantuan pribadi Bupati Tolitoli kepada Kaementerian Agama Kabupaten Tolitoli sebagai penunjang kelancaran tugas dan fungsi KUA dalam memberikan pelayann kepada masyarakat, termasuk memberikan pembinaan dan dakwah demi terciptanya Tolitoli yang damai dan sejahtera.
Kendaraan tersebut merupakan pemberian pribadi Bupati Tolitoli Amran H. Yahya kepada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli yang diserahkan Bupati Tolitoli pada upacara peringatan Hari Amal Bhakti Ke-77 Kementerian Agama Tingkat Kabupaten Tolitoli di Taman Kota Gaukan Muhammad Bantilan Tolitoli.
Diharapkan dengan adanya kendaraan ini dapat meningkatkan kinerja KUA Kecamatan Baolan dalam menunjang program pemerintah daerah dibidang agama dan keagamaan. Kata Kakankemenag.
“Manfaatkan kendaraan ini dengan maksimal untuk kelancaran tugas dan fungsi KUA dalam melayani umat, tidak ada lagi alasan bagi KUA untuk terlambat memberikan pelayanan kepada umat”, tandas Kakankemenag.
- 1 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi & Materi Pokok Soal SKB CAT BKN CPNS TA 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pascasanggah Calon PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 5 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024