
Kakankemenag : jadikan Peringatan Isra Miraj Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik
.jpg)
Ket:
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H/ 2023 M, Sabtu (18/2/23) Malam.
Kegiatan yang dilaksanakan di Auditorium Kantor Kemenag Tolitoli ini dihadiri oleh Bupati Tolitoli Amran H. Yahya, Kakankemenag Tolitoli Moh. Taslim, Wakil Ketua DPRD Tolitoli, Forkopimda, Pimpinan instansi Vertikal, BUMN, BUMD, Pejabat dilingkungan Kemenag Tolitoli dan pejabat dilingkungan Pemda Tolitoli, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tolitoli , Ketua DWP Kemenag Tolitoli bersama Anggota, Kepala KUA, Kepla Madrasah, Tokoh Agama serta ASN pada Kantor Kemenag Tolitoli.
Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci alqur’an kemudian pembacaan do’a oleh ustad Suhaili dan kemudian dilanjutkan dengan hikmah Isra mi’raj yang disampaikan oleh Ustad Herman Dg.Tuju.
Kepala Kantor Kemenag Tolitoli dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan isra miraj Nabi Muhammad SAW merupakan peristiwa bersejarah bagi kita umat islam yang setiap tahunnya kita peringati, tentunya ini menjadi sebuah peringatan buat kita tentang bagaimana kita mengevaluasi diri kita dalam melaksanakan kewajiban kita sebagai umat islam utamanya yaitu ibadah shalat.
Ditambahkan Taslim, dalam shalat berjamaah, membentuk kita dalam suatu kebersamaan dan tidak terpisahkan, kemudian kita harus patuh terhadap aturan-aturan dalam shalat berjamaah. Sehingga
jika kita menerapkan hikmah shalat yaitu kebersamaan dalam membangun negeri yang kita cintai dan insyaallah negeri kita akan diberkahi oleh Allah SWT, tuturnya.
Sementara itu Bupati Tolitoli Amran H. Yahya dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli yang telah melaksanakan peringatan Isra Mi’raj pada hari ini.
Sebagaimana kita ketahui bersama peringatan isra mi’raj merupakan peristiwa bersejarah bagi umat islam sehingga ada banyak makna dan hikmah isra miraj yang dapat diambil dan diterapkan dalam kehidupan seorang muslim. Selain itu juga peringatan Isra Mi’raj ini sarat dengan berbagai peristiwa dan pengalaman yang dialami oleh Nabi Muhammad SAW selama perjalanan oleh allah itu untuk memperlihatkan kepada nabi muhammad dari tanda-tanda kebearannya. Pengalaman tersebut kemudian disampaikan kepada umatnya agar direnungkan da dipetik hikmahnya sehingga umatnya mampu meraih martabat yang lebih tinggi disisi Allah SWT.
- 1 PMA Nomor 11 tahun 2025 tentang Pedoman Perhitungan Kebutuhan Jabatan Fungsional Penyuluh Agama
- 2 PMA No 4 Tahun 2025 tentang Tata Cara Pemberian Tunjangan Profesi Guru Bukan Pegawai Aparatur Sipil Negara Pada Kementerian Agama
- 3 PMA No 16 Tahun 2020 tentang Komite Madrasah
- 4 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode Juli Tahun 2025
- 5 Jadwal, Naskah Khutbah, dan Doa Wukuf di Arafah 1446 H