Meraih Predikat Terbaik Pertama, Kafilah Asal Poso Mufassir Wakili Sulteng Ke STQ Tingkat Nasional
Poso (Kemenag Sulteng) – Gelaran Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) Ke XXVI resmi di tutup Wakil Gubernur provinsi Sulawesi Tengah Ma’mun Amir, Senin (30/08/2021), di Gedung Pogombo Palu. Meskipun acara tersebut di pusatkan di kabupaten Banggai Laut, namun secara virtual para pejabat dan kafilah mengikuti dari Kabupaten masing-masing.
Di gedung Pogombo Kantor Bupati Poso, Wakil Bupati, M. Yasin Mangun yang didampingi Ketua TP-PKK, Nurafni Baretha, Ketua MUI, H. Arifin Tuamaka, Forkopimda, anggota DPRD, Pejabat Kemenag Poso, para pejabat di lingkup Pemda serta para kafilah mengikuti penutupan secara virtual.
“Saya berharap kondi pandemi ini tidak menurunkan semangat dan perjuangan kita untuk terus mendalami dan mengembangkan isi kandungan Al-Qur’an untuk kebaikan dan kemaslahatan umat”, Kata Wagub saat Membacakan sambutan tertulis Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdi Mastura. Sehingga upaya-upaya yang mesti dilakukan antara lain adalah memberantas buta aksara Al-qur’an, menyempurnakan akhlak dan perilaku umat,meluruskan niat untuk membangun daerah dan memperbanyak berbuat kebajikan lewat pengamalan isi dan kandungan kitab suci yang di wahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.
Untuk itu, Ia memotivasi peserta agar dapat menempatkan diri sebagai pelopor pengamalan nilai-nilai Al-qur’an dan Hadist dalam dimensi kehidupan yang lebih luas.
“Semoga simpul persaudaraan dan kerukunan umat dapat semakin erat dan terjaga dengan hadirnya iven STQH, serta dapat menjadi daya Ttarik bagi gerak cepat menuju Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera dan maju”, Ungkapnya.
Dari hasil yang dibacakan dewan hakim, hal yang menggembirakan bagi kafilah Poso dengan di sebutkan nama Mufassir asal Kabupaten Poso, Abdullah Azzam yang berhasil meraih predikat Terbaik pertama dalam lomba Tafsir Al-qur’an 30 juzz, sehingga berhak mewakili Sulawesi Tengah pada STQ Tingkat Nasional yang akan di selenggarakan di Maluku Utara beberapa waktu yang akan datang.
Wakil Bupati Poso, M. Yasin Mangun mengapresiasi pencapaian tersebut sebagai salah satu prestasi putra daerah yang membanggakan Tana Poso. Dia juga memberikan motivasi kepada seluruh Kafilah Kabupaten Poso agar pada iven selanjutnya bisa lebih baik lagi.
- 1 PERATURAN MENTERI AGAMA NOMOR 32 TAHUN 2024 TENTANG NOMENKLATUR DAN KELAS JABATAN PELAKSANA PADA KEMENTERIAN AGAMA
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi CPNS Kementerian Agama Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Penyesuaian Kembali Jadwal Seleksi Pegadaan PPPK bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Berkerja di Instansi Pemerintah Kemenag RI Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Penyesuaian Jadwal Seleksi Pengadaan PPPK bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Kemenag RI Tahun Anggaran 2024
- 5 Petunjuk Penggunaan Aplikasi CAT Petugas Haji 2025 tingkat Pusat