Usai Jalan Santai Bersama Warga, MAN IC Kota Palu Bagi Bagi DoorPrize
Palu (MAN IC Palu) Sabtu 15 Januari 2022. Ratusan siswa/i kelas X, XI dan XII MAN Insan Cendekia Kota Palu berserta Kepala MAN IC, Guru, Komite dan Pegawai melakukan gerak jalan santai di sekitaran MAN Insan Cendekia Kota Palu, pelaksanaan gerak jalan ini masi dalam suasana memeriahkan Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-76. Dengan melakukan jalan santai ini, siswa/i MAN Insan Cendekia Kota Palu bisa hidup sehat. Hidup sehat bisa meningkatkan pengetahuan dan wawasannya dengan baik dalam mencari ilmu untuk masa depannya, bisa menjadi siswa yang cerdas dan berkualitas.
Start dimulai pukul 06.00 siswa sudah berkumpul dari halaman gedung pendidikan MAN Insan Cendekia Kota Palu, lalu menuju rute-rute yang sudah ditentukan oleh panitia yakni Jalan Poros Palu-Mamboro, jalan mantilayo dan berakhir finis kembali di halaman gedung pendidikan MAN Insan Cendekia Kota Palu. Meski acara digelar sangat sederhana namun tidak mengurangi kehidmatan suasana keakraban.
Dalam sesi persesi Agenda kegiatan jalan santai dirangkaikan dengan senam kesegaran jasmani di langsung dipandu oleh miss “YANA” salah satu Instruktur senam asal Provinsi Sulawesi Tengah, dan diakhiri dengan pengundian Doorprize. Beberapa hadiah menarik mulai dari hadiah hiburan hingga hadiah utama. Selain itu kegiatan jalan santai digelar hiburan karaoke lagu nuansa islami.
Kepala MAN Insan Cendekia Kota Palu Soim Anwar sangat menyebutkan menyambut baik kegiatan jalan santai ini, Ia berharap tentunya yang mengikuti jalan santai ini, siswa/I, seluruh Sivitas Akademik MAN Insan Cendekia Kota Palu bisa hidup sehat. “hidup sehat berawal dari diri kita sendiri”. Soim juga menyampaikan pelaksanaan senam sehat tersebut merupakan salah satu upaya pihak madrasah untuk Mengatasi rasa kejenuhan siswa di asrama. Dengan adanya senam sehat yang dilakukan pada pagi hari itu membuat badan lebih bugar dan rasa penat hilang. “Di dalam tubuh yang sehat ada jiwa yang sehat, maka dari itulah kita harus rutin berolahraga,” Pungkas Soim.
Salah seorang siswa yang berhasil mendapatkan undian Doorprize Fahrezzy mengungkapkan kegembiraannya “kegiatan senam tersebut membuat kami lebih bersemangat dan bugar, menghilangkan suasana pikiran yang penat karena beraktifitas” selama seminggu. Ia berharap agar “kegiatan senam dan jalan santai ini tidak hanya berakhir di sini saja, akan tetapi tetap dilaksanakan setiap minggu”. Harapnya.
- 1 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi & Materi Pokok Soal SKB CAT BKN CPNS TA 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pascasanggah Calon PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 5 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024