- Kontributor
27 Januari 2022 0:0:0 190

DMI Parimo Gelar Rakor Perdana

Ket:


Parigi(Kemenag Sulteng)-Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Parigi Moutong menggelar rapat koordinasi yang di pimpin oleh Wakil Bupati Parimo H. Badrun Nggai yang juga sebagai Ketua DMI Parigi Moutong, Kamis 27 Januari 2022 di ruang rapat Bupati Parimo.

Badrun mengatakan kehadiran dewan masjid harus bisa di rasakan manfaatnya oleh masyarakat. Olehnya mari bersama-sama kita saling berupaya memakmurkan masjid.

"Menjadikan masjid tidak sekedar menjadi rumah ibadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan masyarakat maupun sarana untuk persatuan umat."

Ketua DMI Parimo berharap agar hasil rapat perdana pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Parigi Moutong harus memiliki penguatan administrasi yang jelas dan dapat dipertanggungjawabkan.

DMI harus memiliki program kerja yang terukur, supaya bisa dirasakan manfaatnya sampai kepelosok desa terutama bagi masyarakat di sekitar masjid.
Selanjutnya lokasi sekretariat Dewan Masjid harus tepat dan diketahui oleh seluruh pengurusnya, agar mempermudah pengelolaan administrasi yang lebih terarah, ujarnya.

Badrun meminta agar Pengurus DMI terus menjalin silaturahmi serta koordinasi, untuk menguatkan peran DMI dalam memakmurkan masjid dalam skala lebih luas dan lagi hingga ke tingkat kecamatan dan desa.

Rakor perdana pengurus DMI di hadiri oleh Perwakilan Kemenag Parimo, Badan Kesbangpol sebagai Pembina, Ketua-ketua Bidang serta anggotanya.(Ahdal)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex