
Siswi MTsN 4 Parigi Moutong Terima Perhargaan Pada HAB Ke-76

Ket:
Parigi(Kemenag Sulteng),- Moment upacara peringatan Hari Amal Bhakti ke 76 Kementerian Agama menjadi kebanggaan tersendiri bagi MTsN 4 parigi Moutong setelah salah satu siswinya atas nama Situ Auliyah Akub mendapatkan perhargaan dan medali dari Kementerian Agama Republik Indonesia yang di serahkan KaKanwil Kemenag Sulteng H. Ulyas Taha di halaman Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulawesi tengah.
Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Parigi Saefudin yang turut hadir saat itu mengatakan, sangat bahagia dan berterima kasih atas di terima nya piagam penghargaan ini.
Sebagaimana diketahui Siti Auliyah Akub adalah siswi kelas IX MTsN 4 Parigi Moutong telah berhasil meraih medali perak pada ajang kompetisi sains madrasah (KSM) bidang Study Matematika tingkat Nasional tahun 2021.
Saefudin mengungkapkan ini semua adalah berkat ketekunan, keuletannya serta bimbingan dari guru pembina dan dorongan dari Bapak Kepala Kankemenag Parimo Muslimin, akhirnya Siti bisa meraih medali perak dan berhak mendapatkan perhargaan dari Kementerian Agama.
Saefudin mengakui bahwa walaupun MTsN 4 Parigi Moutong merupakan madrasah yang baru di negerikan pada tahun 2018 lalu. Namun kami tidak mau ketinggalan dengan madrasah negeri lainnya di provinsi Sulawesi Tengah, dalam perhelatan ajang-ajang kompetisi baik di tingkat kab/kota, provinsi maupun nasional.
Dengan memiliki komitmen yang tinggi dalam mewujudkan generasi cendekia yang bertaqwa, berilmu dan berakhlakul karimah, tegasnya.
Adapun program madrasah yang dijalankan diantaranya program tahfidzul qur'an, baca tulis qur'an serta kegiatan ekstrakurikuler.(Sf/Ahdal)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H