
Safari Ramadhan sekaligus Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Jami Al Makmur

Ket: Penyerahan bantuan oleh kakanwil kemenag kepada pengurus masjid
Sigi(Kemenag Sulteng),-Kakanwil Kemenag Sulteng Rusman Langke, menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Jami Al Makmur Kalukubula Kab. Sigi, rabu(22/5/2019) malam. Penyerahan tersebut rangkaian dari safari ramadhan.
hadir pada acara Gubernur Sulteng selaku ketua Tim 1 safari ramadhan Prov.Sulteng bersama rombongan, Bupati Sigi, Kakankemenag Sigi serta masyarakat.
Safari ramadhan merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan, kerjasama dengan Pemprov Sulteng, Kanwil Kemenag Sulteng dan TP-PKK Prov.Sulteng.
Kegiatan safari ini sebagai ajang silaturahmi dan mempererat rasa kekeluargaan dengan masyarakat.
“tujuannya tentu silaturahmi, karena bulan ramadhan adalah bulan penuh berkah buat kita” ujar Kakanwil usai menyerahkan bantuan.
“ Semoga bantuan ini berguna dan bermanfaat “katanya.
Dibulan suci ramadhan ini, ia mengajak untuk terus meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah swt. tutupnya.
Kegiatan ini dirangkaikan dengan Peringatan Nuzulul Qur’an yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al- Qur’an. Usai pembacaan ayat suci Al- Qur’an dilanjutkan dengan ceramah agama dan tarwih bersama.
Untuk diketahui Tim 1 Safari Ramadhan sebelumnya telah melaksanakan safari ramadhan dibeberapa kabupaten di Sulawesi Tengah yaitu Tolitoli, Morowali, Morowali Utara dan Parimo, Kab. Donggala.
Penulis : (Eko/ San)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H