
Serahkan SK PPPK, Kakankemenag Sampaikan Beberapa Pesan

Ket: Kakankemenag Tolitoli Muchlis saat menyerahkan SK PPPK diaula Kantor Kemenag Tolitoli, Kamis (30/6/22).
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Sebanyak 13 Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli menerima Surat Keputusan (SK).
Penyerahan SK Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kinerja tersebut berlangsung di aula lantai II Kantor Kemenag Tolitoli yang diserahkan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis, disaksikan Kepala Sub Bagian Tata Usaha Moh. Dong, Kamis (30/6/22).
Kegiatan diawali dengan penandatanganan perjanjian kinerja, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan SK PPPK dilingkungan Kantor Kemenag Tolitoli oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis dalam arahannya menyampaikan selamat kepada para PPPK yang pada saat ini telah menerima SK dan berstatus sebagai ASN pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli. “Selamat bertugas untuk memajukan Kementerian Agama”,ucapnya.
“Berikan yang terbaik dan terus tingkatkan kompetensi dan kapasitas yang dimiliki”, imbuhnya.
Terkait dengan perjanjian kinerja yang baru ditandatangani, Kakankemenag menegaskan kepada seluruh PPPK menerima SK agar dapat memahami tugas dan tanggungjawabnya terkait dengan perjanjian kinerja tersebut, tegasnya.
Muchlis berharap kepada PPPK agar dapat meningkatkan kinerja dan menata diri menjadi lebih baik, sehingga menjadi ASN Kementerian Agama yang bisa menjalankan visi dan misi Kementerian Agama yaitu menjadikan masyarakat yang saleh serta peserta didik yang beriman bertaqwa dan berakhlakul karimah.
Kegiatan tersebut turut dihadiri pejabat struktural dan fungsional Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli serta pelaksana Kepegawaian.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H