- Kontributor
6 Desember 2022 0:0:0 218

Dialog kerukunan Intern umat Kristen dan moderasi beragama dengan semangat toleransi

Ket:


Luwuk (Kemenag Sulteng) - Bersama Kabid Bimas Kristen Kanwil Kemenag Prov Sulawesi Tengah Kaleb Tokii, S.Sos. M.Si, Kepala kantor Kemenag Kab. Banggai Drs. H. Ma’sum, MM membuka kegiatan Dialog kerukunan Intern umat Kristen dan moderasi beragama dengan semangat toleransi. didampingi Kasi Bimas kristen Kemenag Kab. Banggai Jerry H. Moningka, S.PAK, M.Pd. di Hotel Grand Soho Luwuk, Selasa, (6/12/2022).

Ma’sum mengungkapkan setiap pemeluk agama menanamkan nilai-nilai toleransi yaitu rendah hati. Karena kesombongan dan keegoisan terjadinya jarak yang jauh dalam berinteraksi.

Ma’sum menegaskan kepada 40 peserta dari perwakilan pimpinan gereja, guru, dan penyuluh, setelah kegiatan untuk menyebarkan pengetahuan kebaikan dari narasumber agar moderasi beragama bisa dipahami dengan baik oleh masyarakat sehingganya melahirkan keharmonisan bermasyarakat.  

untuk Narasumber pendeta Niel Parinsi, pendeta Vira tandi, dan pendeta Kristian S. Warkula. Ma’sum mengharapkan agar sepenuh hati memberikan ajaran kasih.

Kaleb sangat berharap untuk mensosialisasikan amanah negara ‘Moderasi Beragama’ karena bagian dari kasih untuk mewujudkan kedamaian dan ketentraman bagi setiap pemeluk agama.

Lanjutnya, Sebagai umat beragama, menjaga kerukunan menjadi hal wajib ditanamkan dalam diri karena menjadi kontrol sosial untuk berprilaku mengamalkan ajaran-ajaran dalam kitab tiap-tiap yang beragama. Setelah penyampaian narasumber tersebut, acara dilanjutkan penyematan simbolik Id Card kepada peserta kegiatan. Abduh

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex