Suharni Kontributor
23 Januari 2024 22:23:0 813

Guru MAN Biau Raih Penghargaan Prestisius dari Forum Indonesia Menulis dalam Anugerah Literasi Indonesia Tahun 2024

Ket: Guru Bahasa Inggris Suharni saat Foto Bersama dengan Bapak Kepala Madrasah, sesaat setelah Piagam dan Piala Penghargaan dari FIM Tiba di MAN Biau.


 

 

MAN Biau (Kemenag Sulteng) – Salah seorang guru di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau Suharni, meraih penghargaan bergengsi dari Forum Indonesia Menulis (FIM) dalam acara Anugerah Literasi Indonesia tahun 2024 yang berlangsung di Gedung Graha Pemda Luwuk.  Suharni yang sehari-harinya bertugas sebagai guru Bahasa Inggris dan juga menjabat Wakamad Bidang Humas di madrasahnya, berhasil memperoleh Piala dan Piagam Penghargaan dalam kategori Guru Inspirator Literasi atas dedikasinya terhadap peningkatan literasi di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Direktur FIM, Fakhrul Ar-Razi kepada 9 Guru Inspirator Literasi (GIL) Sulawesi Tengah, sebagai apresiasi terhadap peran aktif dan dedikasi mereka dalam upaya peningkatan literasi melalui partisipasinya dalam event Wisata Literasi Nasional. Satu dari Piagam tersebut dikirimkan ke alamat instansi tempat ibu Suharni mengajar, yaitu MAN Biau Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, sebagai bentuk penghargaan terhadap kontribusinya yang signifikan.

Pada saat penerimaan penghargaan secara langsung di Kabupaten Luwuk pada tanggal 15 Januari 2024 lalu, guru Bahasa Inggris sekaligus membina ekskul MAN Biau English Club (MBEC) ini tidak dapat menghadiri acara tersebut. Hal ini dikarenakan sedang melaksanakan mandat dari Pengurus PGMI Pusat untuk membentuk Pengurus Perkumpulan Guru Madrasah Indonesia di daerah Buol.   

“Jarak tempuh yang jauh antara Kota Buol dan Luwuk menyebabkan saya tidak bisa hadir tepat waktu saat moment bersejarah ini berlangsung.  Sehari sebelumnya, saya bersama dengan dua rekan guru penerima mandat, bapak Ketua Pokjawas Kemenag Buol dan seluruh Kepala Madrasah MI/MTs/MA sekabupaten Buol berkumpul di Aula Assa’adah MAN Biau untuk membahas pemilihan Pengurus Daerah Perkumpulan Guru (PGM) Indonesia untuk Kabupaten Buol,” ungkap Suharni saat wawancara sore tadi, Selasa (23/1/2024)

Suharni juga mengungkapkan rasa syukurnya karena dalam tulisan bukunya yang ke tiga belas yang berjudul Buku antologi “Guru Undercover” ini, disertai juga dengan piagam dan piala sebagai bentuk apresiasi kepada para penulisnya.  Adapun 12 buku lainnya yang telah ditulis oleh Suharni antara lain: 2 judul buku yang merupakan karya bersama dengan para Generasi Muda yang ada di Kabupaten Buol yakni Buku Antologi Puisi dan Cerpen Kisah-Kisah dari Tanah Pogogul dan Buku Menyembuhkan Luka di Tanah Pogogul.  Selain itu terdapat juga sebuah buku karya bersama dengan pengurus Yayasan Kasih Ibu di Jakarta yang berjudul “The Power of Kasih Ibu”, Buku bersama Anggota Ikatan Guru Indonesia (IGI) antara lain Buku berjudul Inovasi Guru Hebat Nusantara, Torehan Kreasi Guru Inovasi, Kumpulan Puisi Terbaik, Kumpulan Artikel Terbaik, Kumpulan Cerpen Terbaik, serta Buku Antologi 161 Keistimewaan IGI.  Selain itu terdapat juga buku yang ditulis bersama dengan sejumlah guru dan dosen saat Pandemi Covid melanda negeri, yakni Buku Menyemai Pendidikan Karakter di Masa Pandemi.  Selain menulis buku antologi terdapat juga 2 buku karya tunggalnya, yakni sebuah buku mata pelajaran berjudul English TTS Book Educational Games for SMA/MA Students Class X, serta sebuah Karya Novel Fiksi inspiratif berjudul Mahasiswa Untaian Catatan Cinta dan Cita-Cita.

Penghargaan ini menjadi bukti bahwa para pendidik di daerah juga memiliki peran yang signifikan dalam meningkatkan literasi dan kualitas pendidikan di Indonesia. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi guru-guru lainnya untuk terus berdedikasi dalam meningkatkan literasi, harapnya. (SH-MAN Biau)

 

 

Tags: Prestasi MAN

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: Suharni

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex