
UAMBN BK DAN UN BK MTSN 2 BANGGAI INTERVENSI KOMITE

Ket:
Luwuk (Kemenag Banggai),- Pertemuan komite madrasah, orang tua siswa, ketua dan sekretaris panitia UN_BK (Norma anggo dan Susilawati ishak) serta para pendidik pada madrasah tsanawiyah negeri 2 Banggai pada hari selasa, 12 pebruari 2019 ini, dalam rangka persiapan UAMBN-BK dan UN_BK tahun pelajaran 2018/2019.
Kepala MTsN 2 Banggai Muslim mengutarakan sebagai penanggungjawab madrasah dan sebagai pendidik telah melaksanakan tugas dan fungsi yang diamanatkan oleh Negara tetapi hasilnya akan dilihat dari hasil ujian nasional yang segera di hadapi oleh siswa kelas IX, untuk itu pengharapan dan cita-cita kita bersama agar berhasil dan sukses semuanya butuh dukungan dari pihak komite dan orang tua siswa.
Terkhusus orang tua siswa pasti juga ingin anaknya berhasil, dengan makin dekatnya waktu ujian sangat diharapkan agar lebih memperhatikan dan memberikan banyak waktu untuk anak-anak, dengan begitu perhatian tersebut akan semakin memotivasi melakukan hal-hal baik yaitu belajar.
Pengharapan itu juga diutarakan oleh ketua komite Muklas labalo; kita semua bertanggungjawab atas program sekolah dan penyelenggaraan pendidikan yang telah tersusun. Karena ini bagian dari kita maka keinginan bersama untuk memajukan pendidikan khususnya madrasah lebih baik maka dibutuhkan pengorbanan waktu dan biaya demi mewujudkan generasi lebih baik yang menjadi kebanggaan bersama. Hasil pertemuan tersebut menghasilkan bantuan berupa meja komputer 8 buah dan 1 unit UPS.
Penulis : (Humas Banggai : Abduh)
- 1 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 2 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 3 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 4 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya
- 5 Pemberitahuan Uji Kompetensi Pranata Komputer, Statistisi, dan Asisten Statistisi Tahap I