
Buka KSM Tkt. Prov. Sulteng, Kakanwil Harap Potensi Siswa Lebih Terasah

Ket: Kakanwil Kemenag Sulteng Membuka KSM Tkt. Prov. Sulteng di gedung Auditorium MAN 2 Kota Palu
Palu (Kemenag Sulteng) - Kakanwil Kemenag Sulteng, Ulyas Taha membuka dan memberi arahan pada Pembukaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Jenjang MI, MTS dan MA Tkt. Prov. Sulteng yang dilaksanakan di gedung Auditorium MAN 2 Kota Palu, yang juga dilaksanakan secara virtual Zoom Kab/Kota se Sulteng, Sabtu, 10/9/2022.
Kakanwil berharap agar para guru dan siswa memanfaatkan sebaik-baiknya wahana KSM ini untuk berkompetisi agar potensi kemampuan siswa bisa terasah.
Sebaiknya ada apresiasi yang diberikan dalam bentuk reward kepada siswa yang berprestasi agar anak didik dapat diberikan motivasi dalam bentuk nyata sehingga berkesan pada mereka, ungkap Kakanwil
Kakanwil mengingatkan agar KSM bukan saja menjadi rutinitas tapi ada upaya dan usaha untuk meningkatkan kualitas pengajaran di sekolah agar siswa berkompetisi lebih baik lagi.
Sehingga KSM ini ada kaitan dengan kualitas guru yang melahirkan siswa yang berprestasi dan Kamad menjadi motivator agar guru menjadi kreatif dengan memberikan reward dan funisment, jelasnya
"Sehingga kualitas pendidikan itu merupakan usaha bersama dan bangsa ini maju kalau pendidikan itu maju" kata Kakanwil
Salah satu upaya membangun kualitas SDM maka KSM menjadi salah satu jawabannya, imbuhnya.
Kabid Penmad Kemenag Sulteng, Kiflin melaporkan bahwa kegiatan KSM Tkt. Prov. Sulteng ini diikuti oleh 425 orang peserta dan yang akan diikutkan ke tingkat nasional hanya 11 orang peserta.
"Pembukaan KSM Tkt Provinsi di kab/Kota serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia melalui virtual zoom" kata Kiflin
Kegiatan Pembukaan ini dihadiri langsung oleh Kakankemenag Kota Palu, Plt. Kakankemenag Sigi, Kasi Pendis Kemenag Kota Palu, Ketua Pokjawas, Para Pengawas, Kepala MAN 2 Palu, Para pendamping dan Siswa MAN, MTs, MI yang berkompetisi pada KSM Tkt. Prov. Sulteng ini dilaksanakan dari tanggal 10-11 September 2022.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H