- Kontributor
12 Mei 2023 0:0:0 180

MAN Tolitoli Gelar Rapat Koordinasi Bersama Pembina dan Pengurus Ekskul

Ket:


MAN Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tolitoli menggelar rapat koordinasi pembina dan pengurus Ekstra Kurikuler yang ada di MAN Tolitoli. Rapat ini adalah merupakan langkah awal yang positif untuk mewujudkan MAN Tolitoli sebagai Madrasah yang berkarakter mulia dan siap mengarungi tantangan zaman.

Rapat koordinasi yang di hadiri oleh seluruh ketua dan perwakilan ekstrakurikuler yang ada di MAN Tolitoli ini dimotori oleh pengurus OSIS dan dilaksanakan mulai pukul 14.00 s.d 15.00  Wita di ruang Aula MAN Tolitoli, Jumat (12/5/2023).

Rapat Koordinasi yang membahas Persiapan Osis dalam pelaksanaan PPDB. MOS, dan kegiatan-kegiatan lainnya, dihadiri oleh kepala Madrasah dan juga seluruh pembina-pembina ekstrakurikuler, diantaranya pembina kegiatan pramuka, Paskibra, senitari, PMR, PIKR, Jurnalistik.

Kepala Madrasah Muhammad dalam arahannya mengatakan bahwa OSIS sebagai organisasi siswa di Madrasah memiliki tugas membantu pelaksanaan program-program madrasah, pengurus Osis harus dapat menjadi contoh bagi anggotannya yang lain.

Muhammad AY Rumi menekankan bahwa antar organisasi kesiswaan hendaknya saling kerjasama dan saling mendukung dalam hal mengangkat dan mengharumkan nama MAN Tolitoli, sambungnya.

Tujuan OSIS menyelenggarakan rapat ini untuk menampung seluruh suara ekstrakurikuler yang ada melalui perwakilan-perwakilannya. selanjutnya mereka bertekad untuk mewujudkan eksistensi organisasi siswa yang handal yang bisa dijadikan ujung tombak dalam pembentukan karakter positif, sekaligus menggali dan mengembangkan porensi siswa MAN Tolitoli untuk meraih prestasi. 

Kerjasama dan koordinasi antar sesama anggota Osis dan seluruh warga madrasah ini, diharapkan dapat memuluskan apa yang di cita-citakan oleh Madrasah yaitu meraih prestasi terbaik. tutupnya.

 

Tags: -

Editor: Suherman
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex