- Kontributor
29 Agustus 2023 0:0:0 154

Lolos Ke Nasional Ajang KSM, KaKanKemenag Parimo Berikan Bonus Siswi MA Nurul Muttahida Pinotu

Ket:


Parimo(Kemenag Sulteng)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Parigi Moutong Ahmad Hasni, berikan bonus kepada siswi Madrasah Aliyah Nurul Muttahida Pinotu, atas nama Hurun In yang telah berhasil meraih juara 1 pada ajang Kompetisi Sains Madrasah tingkat provinsi Sulawesi Tengah tahun 2023, pada jenjang Madrasah Aliyah bidang studi Fisika Terintegrasi, selasa 29 agustus 2023.

Kepala Kankemenag yang didampingi Kepala Seksi Pendidikan IsIam Mappeasse, saat mengunjungi MA Nurul Muttahida Pinotu menyampaikan pemberian bonus adalah sebagai bentuk ucapan terima kasih, karena siswa ini telah mengharumkan nama madrasah dan daerah kabupaten Parigi Moutong

Reward ini juga sebagai bentuk dukungan kita kepada mereka yang telah berprestasi.

Hal tersebut adalah upaya agar para siswa termotivasi untuk lebih giat lagi meningkatkan cara belajar khususnya ketika menghadapi KSM tingkat Nasional. 

Kepada Hurun In, Ahmad Hasni berpesan untuk tetap rileks dan tidak tegang saat akan menghadapi lomba KSM .

Karena pelajarannya merupakan pelajaran sehari hari yang selalu didapatkan dari pembelajaran di madrasah.

Jangan lupa terus berdoa dengan penuh keyakinan kepada Allah, agar diberikan kemudahan serta daya ingat yang baik saat mengerjakan soal nantinya.

Selanjutnya kepada para guru pembina mohon kiranya untuk lebih mempersiapkan segala sesuatunya, yakni dengan mencari sumber materi yang lebih banyak, untuk dikembangkan sebagai bahan referensi pembelajaran bagi siswanya.

Sementara itu Muhammad Azwar selaku Kepala Madrasah Aliyah Nurul Muttahidah Pinotu mengucapkan terima kasih kepada Kepala KanKemenag Parimo dan keluarga besar Seksi Pendidikan Islam, yang telah memberikan reward kepada siswanya.

Hal tersebut tentu akan lebih menambah semangat baik bagi siswa maupun dewan guru dalam menghadapi ajang KSM tingkat Nasional yang Insya Allah akan di gelar di Kendari.

Hadir dalam kegiatan tersebut pegawai Seksi Pendidikan Islam Kantor Kemenag Parimo, Dewan Guru Madrasah Aliyah Nurul Muttahidah Pinotu.(Ahdal)

Tags: -

Editor: kemenagparigi H. Mohamad Ahdal, S. Fil. I
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex