- Kontributor
3 Februari 2023 0:0:0 151

Komunitas Literasi Buol Road to School ke MAN Biau, Lakukan Sosialisasi Generasi Cerdas

Ket: Founder Komunitas Literasi Buol Reza Fajar Satrio saat Memberikan Materi Sosialisasi di Hadapan Ratusan Siswa MAN Biau Siang Tadi


Buol (Humas MAN Biau) – Pengurus Komunitas Literasi Buol (KLB) hari ini melakukan sosialisasi program kerja sekaligus perekrutan anggota baru untuk tahun 2023 di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau. 

Kegiatan ini berlangsung sesaat setelah ibadah salat Jum’at dilaksanakan dan bertempat di Masjid Assa’adah dengan mengusung tema “Menjadi Generasi Muda Sehat, Cerdas dan Bahagia”, Jum’at (03/02/2023).

Dalam sambutannya saat menerima tim pengurus KLB, Kepala MAN Biau Salman Dj Adjud menyatakan sangat mendukung program pengembangan literasi ini, dan berharap agar seluruh siswa mendengarkan arahan ataupun materi yang akan disampaikan oleh para pegiat literasi di kabupaten Buol ini, ungkapnya.

Founder Komunitas Literasi Buol Moh Reza Fajar Satrio yang siang tadi tiba di MAN Biau dengan didampingi oleh dua pengurus lainnya menyatakan terima kasih atas sambutan hangat dari pihak madrasah atas kehadiran mereka di tengah-tengah ratusan siswa siswi yang hadir untuk menyimak materi sosialisasi.

Menurut Reza, sudah saatnya para generasi muda mulai menyibukkan diri dengan berbagai aktivitas positif salah satunya dengan bergabung di komunitas literasi Buol yang mana  di dalamnya mereka akan belajar banyak hal mengenai literasi digital, literasi Pendidikan dan masih banyak lagi yang lainnya berkaitan dengan keterampilan hidup untuk masa depan, tuturnya.

“Kami mewakili teman-teman dari komunitas Literasi Buol hadir disini untuk mensosialisasikan Gerakan Literasi dan juga pada akhir kegiatan akan menbagikan formulir untuk mengajak para siswa yang tertarik bergabung dan terjun dalam dunia literasi. Sebab berdasarkan data yang ada, saat ini sudah begitu banyak anak anak muda yang salah dalam memilih jalan hidup dan berakhir di rumah tahanan akibat kriminalitas, pencurian, pencabulan dan lainnya sebagai akibat dari tujuan hidup yang tidak terarah serta minimnya informasi dan life skill yang dimiliki," ucap Reza.

Reza juga menyampaikan bahwa sebagaian besar siswa MAN Biau memiliki animo yang tinggi untuk bergabung dalam kegiatan ini dan sudah memiliki keterampilan seperti publik speaking yang lumayan bagus terbukti dengan adanya beberapa siswa yang bisa memberikan ulasan terhadap materi yang mereka paparkan tadi.  

Reni salah satu peserta sosialisasi dari kelas X IPA bersama dengan tiga rekannya yang lain, yakni Angga, Fajrin dan Unik Zulzilah berhasil mendapatkan hadiah buku dari Ketua Komunitas Literasi Buol Reza karena mampu menjawab tantangan yang diberikan saat sosialisasi tadi.  Reni sangat menyambut baik komunitas literasi ini, dan berharap bisa mendapatkan banyak manfaat saat bergabung dalam klub mingguannya nanti, harapnya (SH MAN Biau)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex