- Kontributor
5 Juni 2021 0:0:0 225

Pembinaan ASN, Kakakankemenag Taslim : Penyuluh Garda Terdepan Penyambung Informasi

Ket: Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai Laut H. Moh. Taslim usai memberikan Pembinaan pada KUA Kecamatan Banggai Selatan, Jum


Banggai Laut (Kemenag Sulteng) - Disiplin merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Demikian disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai Laut Moh. Taslim yang didampingi Kepala Subbagian Tata Usaha Rustam Ando saat melakukan Pembinaan Kepada Pegawai ASN, Honorer dan Penyuluh Agama Islam pada Kantor Urusan Agama Kecamatan Banggai Selatan, Jum'at (04/06/21) di Matanga.

"Jika disiplin pegawai telah dilaksanakan dengan baik, maka pelayanan kepada masyarakat akan terlaksana dengan baik pula" jelas H. Taslim.

Lebih lanjut, Kepala Kankemenag menyampaikan kepada penghulu maupun penyuluh agama islam agar dapat memberikan informasi yang baik dan benar kepada masyarakat.

"Penyuluh adalah garda terdepan dalam memberikan informasi kepada masyarakat, saat ini terkait dengan pembatalan keberangkatan jemaah haji, sehingga dengan informasi tersebut menjawab berbagai macam pemberitaan yang negative tentang pembatalan tersebut" tegas Taslim

Hal ini sebagaimana Keputusan Menteri Agama RI Nomor 660 Tahun 2021 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji pada Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1442 H/ 2021 M.

Taslim mengharapkan agar apa yang menjadi Keputusan dari Menteri Agama RI agar dapat dilaksanakan dan disosialisasikan kepada masyarakat sehingga informasi dari pemerintah pusat dapat tersampaikan dengan baik dan dapat diterima oleh masyarakat.

Sebelumnya bahwa Kepala Kankemenag telah melakukan pembinaan pada KUA Kecamatan Banggai Utara dan Kecamatan Banggai, Kamis (03/06/21).

Kegiatan pembinaan hari ini, setelah KUA Kecamatan Banggai Selatan akan lanjut ke KUA Kecamatan Banggai Tengah di Desa Adean. (SU)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex