DWP KEMENAG PARIMO GELAR PERTEMUAN RUTIN DI SAUSU
Sausu(Humas Kemenag) -Dharma Wanita Persatuan Kemenag Parimo laksanakan pertemuan rutin bulanan di kecamatan sausu, jumat 21 februari 2020 di Aula Muhsinin MAN 1 Parigi.
Pertemuan rutin yang di hadiri pengurus DWP Kemenag Kabupaten Parigi Moutong ,dan anggota DWP dari wilayah Kecamatan Sausu,Balinggi, dan Torue.
Mengawali sambutan Winarni Darsono mengatakan DWP Kemenag Sausu baru terbentuk beberapa bulan dan alhamdulillah sudah mulai bisa melaksanakan kegiatan dengan baik.
Wirna berharap melalui kegiatan rutin bulanan ini, dapat membina istri para pegawai ASN yang berada di Satker Madrasah dan KUA.
Untuk dapat berkiprah dalam organisasi tersebut.
Sementara Ketua DWP KanKemenag Kabupaten Parigi Moutong yang diwakili Ibu Nur Afni Sudirman Tjora pada arahanya menyampaikan bahwa kegiatan DWP adalah merupakan sebagai ajang silaturahmi antar sesama istri pegawai ASN.
Untuk saling berbagi informasi dalam mendukung semua tugas suami di lingkungan Kemenag Kabupaten Parimo. ia menambahkan istri juga harus menjadi pendamping yang baik agar suami tetap profesional dalam bekerja dan tidak terjerumus kepada hal-hal yang melanggar pada hukum positif di negara Republik Indonesia.
Selanjutnya pertemuan rutin diisi dengan berbagai pemaparan program kerja DWP Kemenag, tanya jawab, dan demo masak.(ifl/Ahdal)
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama