- Kontributor
6 Maret 2021 0:0:0 702

KKM MTs Tingkat Kecamatan dan Kota Palu Periode 2021-2023 Terbentuk

Ket: Proses Pemilihan Pengurus KKM Tingkat Kecamatan dan Kota Palu


Palu (MTsN 2 Kota Palu) – Pembentukan Kelompok Kerja Madrasah (KKM) MTs Tingkat Kecamatan dan Kota Palu, dilaksanakan Sabtu, 6 Maret 2021 di aula Kemenag Kota Palu.

Kepala Seksi Pendidikan Islam (Pendis) Kementerian Agama Kota Palu, Nurlaili, dalam arahannya mengharapkan agar KKM MTs yang telah terbentuk agar menjadi wadah dalam peningkatan kompetensi Kepala Madrasah serta dapat menyelenggarakan kegiatan secara mandiri, bermutu dan terarah.

Selanjutnya Ketua KKM Periode 2019-2023, Muh. Syamsu Nursi, mengatakan bahwa pembentukan KKM berpedoman pada petunjuk teknis yang telah diterbitkan oleh Dirjen Pendis Kementerian Agama RI Tahun 2020 dan proses pelaksanaan diserahkan pada Ketua Pokjawas untuk mengambil alih setelah dimisionerkan pengurus lama dan melakukan pembentukan pengurus KKM yang baru masa bakti 2021-2023

Dalam proses pemilihan di tingkat Kecamatan disepakati pemilihan secara Musyawarah mufakat sehingga terbentuk dua KKM di tingkat Kecamatan dan setelah itu dilanjutkan pada pemilihan Ketua KKM dan pengurus di tingkat Kota Palu dengan melalui proses pemungutan suara terbanyak, ungkap Ketua Pokjawas Kemenag Kota Palu, Alfian.

“Proses pemilihan dilakukan dengan dua tahap, tahapan pertama dimulai dari pemilihan Ketua KKM dan Pengurus di tingkat Kecamatan yaitu Kecamatan 1 terdiri dari 12 MTs dan Kecamatan 2 terdiri dari 13 Madrasah,” jelas Alfian.

Terbentuknya kepengurusan KKM di tingkat Kecamatan dan Kota Palu periode 2021- 2023 akan diterbitkan SK kepengurusannya oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Palu, dan akan dikukuhkan. Setelah itu Kasi Pendis Kemenag Kota Palu akan menyerahkan hasil kepengurusan KKM di Tingkat Kota Palu kepada Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah, sambungnya.

Pembentukan KKM MTs ini, dihadiri seluruh Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Swasta dari 25 madrasah se-Kota Palu.

Berikut Nama Pengurus KKM MTs Periode 2021-2023 terpilih:

KKM MTs Kecamatan 1

Ketua : Hj. Rusdiana, S.Pd., M.Pd
Wakil Ketua: Muh. Taufik, S.Ag., M.Ag
Sekretaris: Ulfa Wahyudi, . S. Ag., M. PdI
Bendahara : Subaeda. S.Ag

KKM MTs Kecamatan 2

Ketua : H. Muh. Syamsu Nursi, S.Pd.I., MM
Wakil Ketua: Hj. Munirah, S.Ag. M. Pd.I
Sekretaris: Mulyadin, S.Pd., M. Pd
Bendahara: Hj. Ijamilah, S.Pd

KKM MTs di Tingkat Kota Palu

Ketua : H. Muh. Syamsu Nursi, S. Pd.I., MM
Wakil Ketua : Hj. Rusdiana, S.Pd., M.Pd
Sekretaris : Muh. Taufik, S.Ag., M.Ag

(Ancu/Naif)

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex