
Kemenag Parimo Gelar Seleksi Penyuluh Agama Islam

Ket:
Parigi(inmas Kemenag). Kantor Kementerian Agama Kabupaten Parigi Moutong menggelar Seleksi Penyuluh Agama Islam Teladan tingkat Kabupaten Parigi Moutong untuk tahun 2019.
Kegiatan ini dilaksanakan dilantai 2 KanKemenag ParMout, Jumat 21 Juni 2019.
KaKanKemenag Parmout Muslimin MSi mengatakan kiranya dari Seleksi Penyuluh Teladan ini diharapkan dapat memotifasi para Penyuluh untuk bekerja dilapangan dengan baik sesuai petunjuk dan teknis serta pedoman kerja penyuluh.
Inovasi dari program ditempat tugas yang bermanfaat untuk masyarakat yang ada dimana penghulu tersebut bertugas.
Sementara itu Kepala Seksi Bimas Islam KanKemenag Parmout Subhan Lapu Mengatakan bahwa Seleksi Lomba Penyuluh Teladan Agama Islam berdasarkan Surat Dari Kanwil Kemenag Sulteng tentang Petunjuk Teknis pelaksanaan lomba Penyuluh Teladan.
Dari 142 Penyuluh Agama Islam Non PNS di Seluruh Kabupaten Parigi Moutong ada 9 orang yang mengikuti Seleksi Lomba Penyuluh Teladan
Selanjutnya mereka yang meraih nilai predikat terbaiaik 1 dikabupaten akan mengikuti seleksi di tingkat Provinsi Sulawesi Tengah. (Ahdal)
- 1 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 2 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya
- 3 Pemberitahuan Uji Kompetensi Pranata Komputer, Statistisi, dan Asisten Statistisi Tahap I
- 4 SE Sekretaris Jenderal Nomor SE.12 Tahun 2025 tentang Efisiensi Anggaran Kementerian Agama Tahun 2025 dan Efektivitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Kementerian Agama
- 5 Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 244 Tahun 2025 tentang Program Prioritas Menteri Agama Tahun 2025-2029