
Kamad MIN Buol Gagas Gerakan Jumat Barokah (GJB )

Ket:
Buol(Humas Kemenag),- Kepala MIN Buol, Zakiyah Mahmud, S.Pd. M.Si melakukan rutinitas di setiap hari Jum'at untuk berbagi kepada masyarakat.
Zakiya Penggagas Gerakan Komunitas Sedekah jumat Mengajak kepada siapasaja masyarakat yang ingin bersedekah baik itu dana, nasi bungkus, pakaian layak pake dll beliau juga melibatkan para ibu ibu, pemuda ikut aktif dalam kegiatan rutin Gerakan Jum'at Barokah atau disingkat (GJB).
"Kami mengawali dengan mengajak kawan-kawan Ibu-ibu, para pemuda dan pemudi melakukan kegiatan positif sebagai pengantar sedekah, yakni paket nasi bungkus kepada para ,petugas kebersihan, keluarga pasien di rumah sakit, orang gangguan kejiwaan dijalan, anak-anak penghafal Qur'an, panti asuhan, dan lain-lain," kata Zakiyah , Buol, Jum'at (29/03/2019).
ia mengatakan dilaksanakannya kegiatan tersebut yang pada akhirnya menjadi rutinitas di setiap pekan, tidak didasarkan oleh tendensi politik sedikitpun. Misi dari kegiatan ini semata-mata guna melatih diri untuk selalu istikomah dan menanamkan kepedulian terhadap sesama.
"Adapun misinya hanya belajar peduli dan istikomah dalam kepedulian," ucapnya.
Lebih lanjut, Zakiyah menambahkan bahwa terselenggaranya GJb juga untuk meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat sekitar. Sebab, bahan baku dan nasi yang dibagikan merupakan hasil masakan dari masyarakat setempat.
Zakiyah mengakui dia tidak seorang diri melaksanakan rutinitas sedekah ini. Dia juga bersinergi dengan melibatkan berbagai organisasi serta komunitas yang ada di Buol, ia berharap kegiatan positif ini bisa terus berlanjut dan memberikan edukasi terhadap masyarakat.
Kegiatan ini Mendapat respon sangat positif dan tak sedikit dari organisasi serta komunitas lain terinspirasi sehingga melakukan kegiatan yang sama dengan bentuk kepeduliaan yang berbeda," pungkasnya. ( Iqbal)
- 1 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 2 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya
- 3 Pemberitahuan Uji Kompetensi Pranata Komputer, Statistisi, dan Asisten Statistisi Tahap I
- 4 SE Sekretaris Jenderal Nomor SE.12 Tahun 2025 tentang Efisiensi Anggaran Kementerian Agama Tahun 2025 dan Efektivitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Kementerian Agama
- 5 Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 244 Tahun 2025 tentang Program Prioritas Menteri Agama Tahun 2025-2029