
Baznas Kota Palu Berikan Bantuan Pendidikan Kepada 25 Siswa Madrasah

Ket: Foto bersama dengan Kakankemenag Kota Palu, H. Nasruddin L. Midu, Ketua Baznas Kota Palu, H. Muchlis A. Mahmud dan siswa penerima Bantuan, (28/7)
Palu (Kemenag Sulteng) -- Badan Amil Zakat Nasional BAZNAS Kota Palu berikan bantuan pendidikan bagi 25 siswa Madrasah kurang mampu dilingkungan Kementerian Agama Kota Palu.
Bantuan ini diserahkan langsung Ketua Baznas Kota Palu H. Muchlis A. Mahmud, bersama dengan Kepala Kantor Kemenag Kota Palu, H. Nasruddin L. Midu, didampingi wakil ketua Baznas, Abdul Asiz Tammauni dan Kasi Pendis Kemenag Kota Palu, Irsan, dan diterima langsung oleh siswa yang bersangkutan, di Aula Kantor Kemenag Kota Palu, Jumat, (28/7/2023).
Ketua Baznas Kota Palu, H. Muchlis A. Mahmud dalam sambutannya mengungkapkan, pemberian bantuan pendidikan ini merupakan syiar, dan berharap bisa meningkat kepercayaan kepada para muzakki agar bisa menyalurkan zakat maupun infaknya ke Baznas Kota Palu.
“Insya Allah kami yang mewakili Baznas Kota Palu amanah menyalurkan zakat dan infak kepada mereka yang betul–betul berhak menerimanya,” ucapnya.
Selain itu, Muchlis A. Mahmud mengatakan, terkait keberadaan UPZ Kementerian Agama Kota Palu, sangat mengapresiasi atas kontribusi yang diberikan kepada Baznas. “Saya bangga dan bersyukur karena Kemenag bisa menjadi contoh bagi instansi lainnya termasuk OPD Kota Palu dalam pengumpulan zakat”, sambungnya.
Ditempat yang sama Kankemenag Kota Palu, H. Nasruddin L. Midu, menyambut baik, mengapresiasi dan berterimakasih kepada Baznas Kota Palu atas pemberian bantuan pendidikan bagi siswa madrasah kurang mampu dilingkungan Kementerian Agama Kota Palu. Dia menyampaikan, pemberian bantuan ini sangat berharga bagi mereka para siswa yang berhak mendapatkannya.
Berkaitan dengan kesadaran dan partisipasi ASN membayar zakat dilingkungannya, Kakankemenag juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi, “Semoga ini menambah kebaikan kita bersama, dan insyaallah pahalanya langung dari Allah SWT”, ujarnya.
Menurut Kakankemenag, pemberian bantuan pendidikan merupakan bentuk kepedulian Baznas Kota Palu membantu Pemerintah Daerah Kota Palu. Jangan sampai ada warga Kota Palu yang putus sekolah, karena tidak punya biaya. “Mungkin jumlah bantuan pendidikan ini masih kecil, tetapi saya berharap semoga bisa meringankan beban orang tua,” tutur Nasruddin L. Midu.
“Ia juga mengatakan, dalam bantuan pendidikan siswa madrasah pihaknya sangat berterimakasih kepada Baznas Kota Palu yang sudah peduli terhadap siswa madrasah yang kurang mampu di Kota Palu”, tandasnya. (kasman)
- 1 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 2 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 4 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 5 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya