
Kakankemenag Parimo Kunjungi KUA Torue

Ket:
Torue(kemenag sulteng) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Parigi Moutong Muslimin menggelar kunjungan kerja di Kantor Urusan Agama dan Manasik Haji kecamatan Torue, selasa 6 oktober 2020.
Kepala KanKemenag Muslimin mengatakan kegiatan tersebut berupa monitoring, yang dilaksanakan terkait adanya perencanaan bantuan rehab bangunan gedung di beberapa KUA kecamatan.
Menurutnya sebagai penanggung jawab kita perlu melihat secara langsung dilapangan tentang pencocokan data laporan yang ada dengan kondisi di lapangan.
Muslimin mengungkapkan perencanaan rehabilitasi pembangunan sarana dan prasarana di kantor urusan agama kecamatan, perlu di lakukan, karena berdasarkan data ada beberapa bangunan KUA yang sudah sangat tidak layak, sehingga perlu dilakukan rehabilitasi.
Hal ni diupayakan agar pelayanan administrasi perkantoran semakin baik dan profesional serta masyarakat bisa merasa nyaman untuk melakukan koordinasi terkait urusan keagamaan.
Sementara itu Kepala KUA kecamatan Torue Achmad Umar menjelaskan bahwa gedung KUA ini sudah sangat layak untuk dibantu perbaikannya. Ada beberapa bagian yang sudah sangat memprihatinkan mulai dari dinding dan lantai yang retak akibat gempa, plafon juga sudah banyak yang bocor, di khawatirkan apabila ada turun hujan akan merusak barang elektronik yang ada di kantornya. (Ahdal)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H