Gelar Rapat Dan Persiapan HAB Kementerian Agama Ke-77 Pada MAN Tolitoli
Humas (MAN Tolitoli), Kepala Madrasah Aliyah Negeri Tolitoli sekaligus (Ketua HAB), bersama Kepala urusan tata usaha MAN Tolitoli, beserta Kasi Penyelenggara dan Jajaran ASN kemenag Kab.Tolitoli kembali melaksanakan rapat terkait persiapan (HAB) Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-77 tahun 2023 diruang kerja Kamad. (15/12/2022)
Muhammad AY Rumi mengingatkan sudah memasuki pertengahan Desember yang dimana pelaksanaan HAB sudah semakin dekat, olehnya dengan pelaksanaan rapat panitia HAB ini yakni untuk mengkonfirmasikan kembali kepada seluruh koordinator dan panitia HAB yang namanya tercantum pada SK susunan panitia HAB diharapkan mampu mengemban tugas dan tanggung jawabnya hingga berakhhirnya kegiatan HAB nantinya, jelasnya.
Sekertaris HAB Subair menambahkan dan mengingatkan kembali kepada seluruh panitia agar mempersiapkan segala kebutuhan dan keperluan sesuai tugas dan fungsi masing-masing panitia seksi kegiatan, tuturnya.
Selanjutnya diskusi bersama, diakhir penghujung kegiatan rapat, Harapan kami pada rapat ini kita diskusi ini memberikan masukan hingga saran dalam upaya mensukseskan kagiatan HAB ini nantinya. mengharapkan sinergitas jajaran ASN selalu terjalin dengan baik, dan kendala yang dihadapi agar bisa di koordinasikan, dan dicarikan solusi bersama guna setiap rencana kegiatan yang disusun dapat terealisasikan dengan baik, tandas Muhammad.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama