Kasubbag TU Harapkan ASN Parimo Selalu Jaga Kesehatan
Parigi (Kemenag Sulteng) - Memasuki tahapan normal kehidupan baru atau lebih dikenal dengan New Normal, Aparatur Sipil Negara (ASN) diharapkan untuk lebih menjaga cara hidup yang lebih sehat dalam melaksanakan pekerjaannya di kantor.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Subbag Tata Usaha Kantor Kemenag Kabupaten Parigi Moutong H. Mappeasse saat menggelar apel di halaman Kantor Kemenag Parimo, Senin 8 Juni 2020.
Menurut Mappeasse pasca di keluarkannya aturan untuk berkerja di Kantor atau Work From Office, maka harus berkerja sesuai dengan aturan protocol kesehatan untuk pencegahan penyebaran wabah Covid-19.
Sebagai manusia biasa tentu masih merasa khawatir untuk beraktivitas di luar rumah, namun kondisi ini harus kita jalani demi menjalankan amanah tugas negara dalam melayani masyarakat, katanya.
Mappeasse menambahkan agar para ASN untuk membiasakan budaya memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan serta hindari berkumpul dengan banyak orang.(Ahdal)
- 1 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 2 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 3 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 4 Logo Hari Guru 2024
- 5 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M