- Kontributor
26 Oktober 2022 0:0:0 141

Sinergi Kemenag Dengan Imigrasi Layani Calon Jemaah Haji Dalam Pembuatan Paspor

Ket: Foto Bersama Kakankemenag, H. Nasruddin L. Midu, Kepala Divisi Imigrasi Sulteng, Kepala Imigrasi Kelas I TPI Palu, Dewanto Wisnu Raharjo, Kasi Haji Kemenag Palu, H. Burhan Munawir Serta JFT-JFU ASN Imigrasi


Palu (Kemenag Sulteng) -- Penandatanganan perjanjian kerjasama penyelenggaraan pelayanan dokumen Perjalanan bagi Calon Jemaah Haji Kota Palu, berupa paspor on the spot antara Kantor Kementerian Agama Kota Palu dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palu. Bertempat di Aula Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palu, Rabu (26/10/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Imigrasi Sulawesi Tengah, Kepala Kantor Imigrasi kelas I TPI Palu, Dewanto Wisnu Raharjo, Kakankemenag Kota Palu, H. Nasruddin L. Midu, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, H. Burhan Munawir dan JFT-JFU, ASN pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palu.

Kepala Kantor Imigrasi kelas I TPI Palu, Dewanto Wisnu Raharjo dalam sambutannya, menyambut baik inisiatif penandatanganan perjanjian kerjasama ini.

Ditempat yang sama, Dewanto Wisnu Raharjo selaku orang nomor satu di Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Palu tersebut, menayambut baik kedatangan Kakankemenag Kota Palu H. Nasruddin L. Midu didampingi Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah H. Burhan Munawir.

Menurutnya, ini merupakan langkah awal yang baik untuk instansi yang sama-sama memberikan layanan kepada masyarakat khususnya untuk pelayanan jemaah haji Kota Palu. Ia juga berharap, agar masyarakat semakin mudah mengakses layanan pembuatan paspor on the spot melalui fasilitas Kantor Imigrasi kelas 1 TPI Palu dan Kementerian Agama Kota Palu.

Kesempatan yang sama, Kakankemenag Kota Palu, H. Nasruddin L. Midu, dalam sambutannya, memberikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palu atas terlaksananya penandatanganan perjanjian kerjasama ini.

“Tentunya sinergi Kemenag dengan Imigrasi terkait layanan Calon Jemaah Haji tetap tebina dan terjaga dengan baik,” ucap Nasruddin.

Menurutnya, Kementerian Agama sebagai koordinator penyelenggaraan haji dan umrah akan memberikan layanan tersebut secara maksimal salah satunya adalah perlengkapan dokumen berupa paspor untuk perjalanan ibadah haji dan umrah.

“Hal inilah, sehingga dipandang perlu menjalin perjanjian kerjasama antara dua instansi terkait dokumen perjalanan ibadah haji dan merajut silaturahim dalam penyelesaian paspor calon jamaah haji,” ujar Nasruddin.

Kakankemenag menyebut, bahwa ini sangat membantu memberikan kemudahan bagi masyarakat khususnya calon Jemaah haji Kota Palu karena untuk pembuatan paspor bisa dilayani di Kankemenag yang di pusatkan di Kantor Pelayanan Haji dan Umrah Kemenag Kota Palu,” terangnya.

Untuk itu, terkait dengan pembuatan Paspor on the spot, tidak terlepas dari peran aktif dari kedua lembaga tersebut yakni antara Kantor Kemenag Kota Palu dengan Imigrasi kelas I TPI Palu,” tandasnya.

Penulis Kasman

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex