- Kontributor
14 Januari 2023 0:0:0 96

Regu Bulutangkis Putra Persembahkan Emas Untuk Kemenag Parimo

Ket:


Parigi (Kemenag Sulteng)-Tim regu Bulutangkis Putra Kemenag kabupaten Parigi Moutong berhasil menyumbangkan Medali Emas pada ajang Pekan Olahraga Dan Seni (PORSENI) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama provinsi Sulawesi Tengah dalam rangka Hari Amal Bhakti Kemenag ke 77.

Kesuksesan Raihan medali emas tersebut dibuktikan oleh Regu Bulutangkis Putra Kemenag Parimo melibas Tim regu Kemenag kota Palu pada laga final yang di gelar Jumat malam 13 januari 2023 di gedung olahraga Asrama Haji Sulteng.

Marjan selaku manajer/official mengatakan kemenangan itu di peroleh oleh pasangan pertama Muhammad Taufik dan Ahmadi yang melibas pasangan kota Palu dua set langsung.

Selanjutnya pada pasangan kedua Limariyanto dan Riyan Bariansyah juga demikian, menyelesaikan perlawanan tim kota Palu dengan dua set langsung.

Marjan juga mengungkapkan perjalanan kemenangan dari regu Kemenag Parimo di peroleh dari kabupaten Morowali Utara, Sigi Biromaru, Buol dan berakhir pada babak Final melawan kota Palu.

Sementara itu Kepala KanKemenag Parimo Ahmad Hasni yang di temui usai pertandingan sangat terlihat gembira, karena kemenangan yang di persembahkan oleh regu Bulutangkis Putra adalah sumbangan medali emas pertama untuk kabupaten Parigi Moutong.

Adapun nama-nama regu Bulutangkis Putra Kemenag Parimo adalah :

1. Muhammad Taufik Hidayat - Riyan Bariansyah.

2. Limariyanto - Rahmat Setiawan 

3. Riyadi - Muhammad Syaifullah.(Ahdal).

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex