
MTsN 2 Kota Palu Gelar Buka Puasa Bersama

Ket: Kepala MTsN 2 Kota Palu, Hj. Munira, S.Ag menyampaikan sambutan dalam kegiatan buka puasa bersama di masjid Nurul Huda MTsN 2 Kota Palu
Palu (Humas MTsN 2 Kota Palu) Keluarga Besar MTsN 2 Kota Palu menggelar buka puasa bersama (Bukber) dengan guru, tenaga kependidikan, perwakilan siswa siswi serta mahasiswa PPL UIN Datokrama Palu di Masjid Nurul Jihad MTsN 2 Kota Palu Kamis (14/04/2022).
Buka puasa bersama ini merupakan kegiatan rutin pada bulan Ramadhan untuk setiap tahunnya di madrasah. Maksud dan tujuan pelaksanaannya untuk lebih mempererat tali silaturrahim kepada sesama warga madrasah.
Pada bukber ini turut hadir tamu undangan Kabid Penmad Kanwil Kemenag Propinsi Sulawesi Tengah, KTU Kemenag Kota Palu, Kepala KUA Se-Kota Palu, Ketua Pokjawas Kemenag Kota Palu bersama pengawas lainnya dan Kepala Madrasah Negeri tingkat MI, MTs dan MA Se-Kota Palu.
Sembari menunggu saat berbuka puasa, kegiatan bukber ini dirangkai dengan beberapa sambutan dan pembacaan do’a/zikir. Sambutan pertama disampaikan oleh kepala MTsN 2 Kota Palu, Hj. Munira, dalam sambutannya mengucapakan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tamu undangan yang sempat hadir dari unsur pejabat Kantor Wilayah Kemenag Propinsi Sulawesi Tengah dan unsur pejabat di lingkungan Kantor Kemenag Kota Palu serta semua GTK MTsN 2 Kota Palu, Mahasiswa PPL UIN Palu, siswa siswi serta semua warga madrasah tanpa terkecuali.
Bukber ini menurutnya, salah satu momen untuk membangun kebersamaan dengan semua khususnya sesama ASN Kemenag Propinsi Sulteng dan ASN Kemenag Kota Palu. Tentunya semua ini akan bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Dari waktu ke waktu kita harus dan tetap meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT salah satunya melalui hubungan silaturrahim kepada sesama, lebih khusus lagi pada bulan Ramadhan. Olehnya kegiatan seperti ini sepatutnya dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi pada tahun berikutnya, tegasnya.
kegiatan buka bersama ini walaupun tampaknya sederhana, mari kita lebih meningkatkan iman dan ketaqwaan kita, mari sempurnakan ibadah-ibadah di bulan suci ramadhan ini untuk mendapatkan magfirah dari Allah SWT dan mendapatkan berkah serta pahala yang berlipat ganda, ajaknya.
Seusai buka bersama, shalat magrib secara berjama’ah dan setelahnya makan malam serta rehat sambil menunggu waktu isya dan kemudian dilanjutkan salat tarawih bersama warga sekitar di masjid madrasah. (Naif Abdun)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H