KALAHKAN KORAMIL, KEMENAG FC MELAJU KE SEMIFINAL
(Inmas Kemenag Tolitoli). Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI yang ke 74 yang juga bertepatan dengan HUT Korem 132/ Tadulako yang ke 58 Tahun 2019, Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli mengikuti tournament sepakbola Dandim Cup yang dilaksanakan dilapangan Kompi C 711 taupa Kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli.
Tournament sepakbola yang memperebutkan piala Dandim ini dilaksanakan selama sepuluh hari dari tanggal 07 sampai dengan 16 Agustus 2019, yang diikuti sebanyak 12 kesebelasan dari berbagai instansi pemerintah maupun swasta, BUMN dan TNI POLRI.
Dalam pertandingan sore tadi di babak delapan besar selasa, (13/08/2019) mempertemukan dua kesebelasan yakni Kemenag FC berhadapan dengan Koramil FC dengan skor akhir 6 . 0 untuk kemenangan Kemenag FC. Walaupun hanya bermain dengan delapan orang pemain di babak pertama, akhirnya Kemenag FC mampu mencetak gol sampai babak pertama berakhir. Adapun gol tersebut diciptakan oleh Andi Hidayat.
memasuki babak kedua Kemenag FC terus melancarkan serangannya, sehingga mampu memperbesar keunggulan di babak kedua dengan mencetak gol sebanyak lima yang masing masing gol tersebut diciptakan oleh Irsan 2 gol, Andi Hidayat 1 gol, Purwanto 1 gol dan Rizki 1 gol.
Dengan hasil kemenangan ini Kemenag FC akhirnya melaju kebabak semifinal, di babak semifinal yang dilaksanakan pada hari kamis tanggal 15 Agustus 2019 Kemenag FC akan bertemu dengan BRI FC.
- 1 SE KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN NEGARA NOMOR 13 TAHUN 2024 TENTANG KARTU ISTRI/KARTU SUAMI APARATUR SIPIL NEGARA VIRTUAL
- 2 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi & Materi Pokok Soal SKB CAT BKN CPNS TA 2024
- 3 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pascasanggah Calon PPPK Kemenag 2024
- 4 Pengumuman Pembatalan Pelamar Pengadaan PPPK Eks THK II dan Tenaga Non ASN Database BKN Tahun Anggaran 2024
- 5 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024