- Kontributor
30 Mei 2023 0:0:0 232

219 Jamaah Haji Kab. Banggai Diberangkatkan Ke Tanah Suci

Ket:


Luwuk (Kemenag Sulteng) - Rapat Persiapan Pemberangkatan  Jamaah Haji Kab. Banggai di pimpin Wakil Bupati Banggai  H. Furqanuddin Masulili.  Dari 219 Jamaah, Sebanyak 183 jamaah akan berangkat pada tanggal 5 Juni 2023, dan 26 jamaah di kloter selanjutnya akan dilepas bersamaan di masjid Agung An-Nuur Luwuk.  Selasa, 30/5/2023.

Dari ruang rapat Bupati, Kasubag TU Kemenag Banggai Zulfan, S.Ag memaparkan tentang kebijakan Ramah Lansia Menteri agama yang sangat membutuhkan perhatian semua pihak, perangkat daerah, dan panitia yang terlibat langsung.  

Wakil Bupati meminta memaksimalkan pelayanan terbaik khususnya untuk kondisi kesehatan agar dilakukan pemeriksaan kembali mendekati pemberangkatan, sebagai wujud pelayanan masyarakat.

Sangat mengharapkan panitia untuk memikirkan secara detail agar masyarakat khususnya keluarga jamaah haji melihat keseriusan pemerintah dalam melayani keluarga mereka, ujarnya.

Untuk Transportasi Armada Bus dan mobil dinas hingga unit Ambulance sudah dipersiapkan hingga ke bandara Syukuran Amir Luwuk dan akan diberangkatkan menggunakan Pesawat Lion Air menuju bandara Sis Al Jufri Palu, ungkap Kabag Kesra, Rifai Mahiwa.

Terkait keamanan dan lalu lintas. Pihak kepolisian, perhubungan dan Satpol PP telah mengkondisikan dan telah mempetakan wilayah agar tidak terjadi banyak kerumunan yang bisa mengganggu kenyamanan dan kesehatan Jamaah.

Hasil rapat di bacakan oleh Zulfan Kadim dengan finalisasi; sehari sebelum pemberangkatan, seluruh pihak terkait pemberangkatan Jamaah haji akan melihat langsung titik lokasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.

Tags: -

Editor: Zidiarman
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex