
338 Peserta CPNS Kemenag di Sulteng Ikuti SKB

Ket: Peserta Tes SKB CPNS Kemenag Sulteng di Aula Asrama Haji Transit Palu (17/12)
Palu (Kemenag Sulteng) - Sebanyak 338 Peserta CPNS Kemenag ikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), Senin (17/12) di Aula Asrama Haji Transit Palu. Peserta SKB ini telah dinyatakan lulus dari ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) tanggal 6-7 November 2018 di Poso.
Pada Tahap SKB ini, terdapat 3 proses seleksi yang akan diikuti peserta, psikotes, wawancara dan praktek kerja. Hari pertama dilaksanakan Psikotes, adapun wawancara akan dilaksanakan pada tanggal 18-19 Desember 2019.
Sebelum pelaksanaan psikotes, dilaksanakan serah terima Soal dan LJK di hadapan peserta dari Kepala Subbag Tata Naskah Biro Kepegawaian, Mahyudin kepada Kepala Kanwil Kemenag Sulteng, Rusman Langke.
Total jumlah peserta CPNS yang terdaftar tes CPNS adalah 1117 orang dan tercatat 998 orang yang mengikuti tes SKD. Dari jumlah tersebut 338 yang lolos mengikuti SKB. Jumlah Formasi adalah 178, dengan 25 jenis Formasi Ketenagaan yang diisi. (liz)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H