- Kontributor
30 November -1 0:0:0 219

Kemenag Donggala Sosialisasikan Gerakan Pencegahan Covid-19 5M MTsN 2 Donggala

Ket: Kepala Kantor Kemenag Donggala H.Rusdin, membuka sosialisasi geraakan pencegahan Covid-19 dan penyusunan soal Ujian didampingi oleh Plt Kasi Pendidikan Islam H. Mulkin, Ketua Pokjawas Moh. Veldi Tohopi, dan Ridwan


Donggala (Kemenag Sulteng) - Sosialisasi Gerakan Pencegahan   Penularan Covid-19 dengan melalui  5 M dan penyusunan  soal Ujian Madrasah tahun 2020/2021, di buka oleh Kepala Kantor Kemenag Donggala, H.Rusdin,  didampingi oleh pelaksana tugas Kepala Seksi Pendidikan Islam, H.Mulkin, Ketua Pokjawas Kemenag Donggala, Moh.Veldi Tohovi dan Ridwan, di MTs Negeri 2 Donggala, senin (22/2-2021) 

Menurut H.Rusdin, bahwa pencegahan  penularan  pandemi Covid-19 dengan melalui 5 M, yaitu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan intraksi dan menjauhi kerumunan. Hal ini berdasarkan instruksi Menteri Agama No 1 tahun 2021

Gerakan Pencegahan penularan  Covid-19  ini kita yang memulai dan kita juga yang melaksanakan  untuk mensosialisasikan  kepada keluarga dan masyarakat  agar disiplin menjalankan  protokol kesehatan dengan mematuhi  5 M, jelasnya.

H. Rusdin, juga menyampaikan bahwa penyusunan  soal Ujian agar mempertimbangkan situasi pandemi Covid-19, sehingga tingkat  kesulitan soal yang dikembangkan dapat menyesuaikan kondisi pembelajaran yang berlangsung selama  covid-19  di setiap Madrasah.

"Pelaksanaan Ujian di setiap sekolah apakah dengan tatap muka atau daring Virtual,  itu ditentukan oleh setiap Kepala Madrasah, dengan meminta rekomentadasi dari Dinas Pendidikan dan satgas  Covid-19  dari Puskesmas setempat", kata H.Rusdin.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Seksi Pendidikan Islam  H. Mulkin, mengatakan bahwa  untuk menghadapi pelaksanaan Ujian Madrasah, diharapkan kepada  Kepala Madrasah  bekerjasama dengan pengawas dan guru  proaktif melakukan pembinaan dan bimbingan di masing-masing sekolah  untuk melakukan persiapan menghadapi Ujian, dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan  Covid-19  di lingkungan Madrasah.

Dalam kegiatan ini dilaksanakan juga penyerahan Sertifikat  Diklat Teknis  Subtantif  Pendidikan Kepala  Madrasah  di Aula MTs Negeri 2  Donggala  Kecamatan Dampelas..  (humas) 

Tags: -

Editor: Zidiarman
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex